×
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh psikoedukasi empati melalui dongeng terhadap perundungan pada siswa di
SD Negeri Tugu Surakarta. Penelitian pre-experiment ini menggunakan Non-Randomized One Group Pretest-Posttest Design. Teknik sampling
yang digunakan dalam penelitian adalah purposive
non-random sampling dengan kriteria siswa Kelas 2 – Kelas 6 yang memiliki tingkat perundungan sedang sampai
tinggi, serta bersedia mengikuti serangkaian penelitian. Pengumpulan
data dengan Skala Perundungan yang disusun oleh peneliti (Reliabilitas =
0,735). Setelah
melalui proses screening, didapatkan
84 subjek yang memenuhi kriteria. Psikoedukasi empati melalui dongeng diberikan
sebanyak tiga pertemuan dengan durasi 1,5 jam pada masing-masing pertemuan. Data
dalam penelitian ini adalah rata – rata hasil pretest dan posttest pada subjek
yang disajikan dalam beberapa kategori, yaitu secara keseluruhan, berdasarkan
kategori perundungan (sedang dan tinggi), berdasarkan tingkatan kelas (rendah
dan tinggi), dan berdasarkan bentuk perundungan (fisik, verbal, dan
psikologis). Teknik analisis yang digunakan adalah Uji Wilcoxon dan Uji Paired Sample T-Test untuk data pada kategori
perundungan tinggi. Hasil secara deskriptif menunjukan adanya penurunan rata-rata skor
perundungan berkisar antara 0,4 – 1,9. Namun hasil secara statistik menyatakan tidak
ada perbedaan yang signifikan pada seluruh kategori data, sebelum dan sesudah
diberi perlakuan. Dengan demikian, dapat ditarik kesimpulan bahwa psikoedukasi
empati melalui dongeng memiliki pengaruh terhadap penurunan perundungan pada
siswa di SD Negeri Tugu Surakarta, namun tidak signifikan.