Penulis Utama : Endang Setyowati
NIM / NIP : S052108002
× <p>ABSTRAK Endang Setyowati. S052108002. Penerapan Pembelajaran Tari Retno Kahuning Untuk Meningkatkan Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Siswa Kelas VII A SMP Penda Tawangmangu Tahun Pelajaran 2022-2023. Program Magister Pendidikan Seni Universitas Sebelas Maret Surakarta. 2023 Mata Pelajaran Seni dan Budaya, merupakan pendidikan untuk menanamkan nilai nilaikeindahan yang terkandung dalam seni berbasis budaya. Mata pelajaran ini diberikan karena mengandung nilai keunikan, keindahan, kebermanfaatan, kebermaknaan atas perkembangan karakter siswa-siswi sekolah. Pendidikan seni budaya memberikan pengalaman dalam bentuk kegiatan berekspresi, berkerasi, serta kemampuan berapresiasi. Pengalaman seperti ini ditemukan dalam olah pikiran dalam tujuannya mengembangkan potensi individu setiap siswa pada hal bersifat kreativitas. Sekolah Menemgah Pertama Penda Tawangmangu adalah salah satu sekolah swasta di kecamatan Tawangmangu,yang terletak di lereng gunung Lawu, di kelilingi komplek sekolahan dan perkantoran. Suasana dilingkungan Sekolah sangat kondusif, nyaman karena hawanya yang sejuk dan letaknya strategis di lingkungan destinasi wisata Tawangmangu Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan pembelajaran Tari Retno Kahuning yang diciptakan dari kearifan lokal yang dapat meningkatkan nilai pendidikan karakter peserta didik di kelas VII A Sekolah Menemgah Pertama PENDA Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, dengan menggunakan Metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam tiga siklus. dengan pendekatan metode penelitian deskriptif kuatitatif. Siklus pertama memberikan ragam gerak pola lantai, leveling, dan pengenalan iringan pada tari Retno Kahuning, siswa merespon dengan baik. Siklus ke dua mengalami peningkatan pada ragam gerak maju beksan dan beksan. Siklus ke tiga mengadakan gladi bersih sebelum pementasan dilaksanakan. Kondisi awal peserta didik belum dapat menari sampai peserta didik dapat menguasai dan mampu menyajikan tari Retno Kahuning sesuai dengan materi ajarnya. Tari Retno Kahuning dalam pembelajarannya menggunakan model pembelajaran Projeck Based Learning karena model tersebut sesuai dengan program ekstrakurikuler, sesuai juga dengan sintak dan prinsip-prinsipnya yang antara lain prinsip sentralistis, pendorong/stimulasi, investigasi, otonomi, realistis yang dapat mengembangkan bakat dan kreativitas peserta didik. Pembelajaran seni budaya dengan materi tari Retno Kahuning terintegrasi dengan nilai-nilai pendidikan karakter yaitu : Religius, Nasioanlisme, Integritas, Mandiri, dan Gotong-royong, yang terefleksikan dalam ragam gerak tari Retno Kahuning memiliki nilai nilai pendidikan karakter. Pembelajaran tari Retno Kahuning dapat meningkatkan Pendidikan karakter dan memotivasi peserta didik untuk lebih bersemangat dalam belajar dan mengenal budaya daerahnya. Pembelajaran tari Retno Kahuning mampu memberikan pengalaman belajar yang terintegrasikan dengan aspek sosial budaya dan lingkungannya. Pembelajaran seni tari selain mengajarkan keterampilan dan pengetahuan juga mengasah kepekaan rasa yang akan v menuntut mototrik peserta didik bergerak dalam memaknai nilai-nilai pendidikan karakter. Dengan pembelajaran seni tari Retna Kahuning peserta didik diharapkan mampu mengembangkan kompetensi sebagai pribadi yang terbuka berkolaborasi dengan orang lain, juga dengan bidang keilmuan lain untuk memperkaya pengalaman belajar dalam meningkatkan pendidikan karakter. Kata Kunci : Pembelajaran, Tari Retno Kahuning, Pendidikan Karakter<br></p>
×
Penulis Utama : Endang Setyowati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S052108002
Tahun : 2024
Judul : PENERAPAN PEMBELAJARAN TARI RETNO KAHUNING UNTUK MENINGKATKAN NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER SISWA KELAS VII A SMP PENDA TAWANGMANGU TAHUN PELAJARAN 2022-2023
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Pascasarjana - 2024
Program Studi : S-2 Pendidikan Seni
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : TARI RETNO KAHUNING
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://drive.google.com/drive/folders/1Tpe8N8OOU0RihDUMjQxgIhc1LzR0glVH
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Slamet Supriyadi, M.Sn
2. Dr. Margana, M.Sn
Penguji : 1. Prof. Dr. Mulyanto, M. Pd
2. Dr. Basuki Sumartono, M.Sn
Catatan Umum : -
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.