Penulis Utama : Fitra Rizky Fatiha
NIM / NIP : V0721039
×

Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) merupakan instansi pemerintah yang memiliki tugas dan fungsi dalam menunjang segala urusan pemerintahan pada bidang pengadaan barang dan jasa. Bagian Pengadaan Barang dan Jasa memiliki salah satu tugas dan fungsi yakni mengkaji ulang rencana umum pengadaan barang/jasa. Perencanaan pengadaan merupakan langkah awal dari proses pengadaan, dimana akan menentukan proses pengadaan berikutnya. Untuk mewujudkan pelayanan yang maksimal maka BPBJ mengoptimalkan perencanaan pengadaan yakni sistem informasi rencana umum pengadaan. Tujuan dari pengamatan ini untuk mengetahui sistem informasi manajemen perencanaan pengadaan barang dan jasa di Pemerintah Kota Surakarta dan hambatan apa yang dialami selama proses perencanaan pengadaan. 

Jenis pengamatan yang digunakan dalam pengamatan ini adalah observasi berperan, yakni dengan menjelaskan peristiwa atau kegiatan dari data dan informasi yang penulis dapatkan selama kegiatan. Melalui observasi berperan tersebut, penulis ikut serta dalam setiap proses perencanaan pengadaan dari awal hingga akhir. Teknik pengumpulan data yang  digunakan yakni melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kegiatan tersebut dimulai dari proses identifikasi pengadaan barang/jasa, penetapan jenis barang/jasa, cara pengadaan, pemaketan, waktu pemanfaatan barang/jasa, anggaran pengadaan. Keberlangsungan sistem perencanaan pengadaan barang dan jasa ini didukung oleh beberapa komponen yang terdiri atas: 1) Perangkat keras, 2) Perangkat lunak, 3) Pengguna, 4) Prosedur, 5) Basis data, 6) Jaringan. Hasil pengamatan yang dilakukan penulis adalah proses sistem informasi manajemen perencanaan pengadaan barang dan jasa di Pemerintah Kota Surakarta. Terdapat beberapa hambatan yang ditemukan pada proses perencanaan pengadaan yakni kesalahan atau gangguan dalam tarik data, sistem server masih belum stabil atau server down, dan pengguna dalam penerapan masih belum terlalu memahami fitur-fitur yang ada. 

×
Penulis Utama : Fitra Rizky Fatiha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : V0721039
Tahun : 2024
Judul : Sistem Informasi Manajemen Perencanaan Pengadaan Barang dan Jasa di Pemerintah Kota Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2024
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Sistem Informasi Manajemen, Perencanaan Pengadaan, Barang dan Jasa
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Hanum Kartikasari, S.Pd., M.Pd
Penguji : 1. Mutiara Auliya Khadija, S.Kom, M. Eng
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.