Penulis Utama : Natasya Putri Inayah
NIM / NIP : K1220052
×

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan: (1) bentuk gaya bahasa yang terdapat pada lagu-lagu bertema lingkungan, (2) bentuk citraan yang terdapat pada lagu-lagu bertema lingkungan, dan (3) pemanfaatan gaya bahasa dan citraan pada lagu-lagu bertema lingkungan sebagai bahan ajar Bahasa Indonesia di SMA. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan pendekatan analisis isi. Sumber data penelitian ini berupa dokumen, yaitu 12 lirik lagu bertema lingkungan dan informan guru Bahasa Indonesia serta siswa kelas XI. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik simak dan catat serta wawancara mendalam (in dept interview). Teknik uji validitas data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi teori. Analisis data penelitian ini menggunakan model analisis mengalir. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, terdapat 154 data yang merepresentasikan 15 gaya bahasa, yaitu alegori, simile, metafora, personifikasi, hiperbola, litotes, inuendo, paradoks, sarkasme, paralelisme, asidenton, polisidenton, aliterasi, asonansi, dan epizeukis. Dari 15 gaya bahasa tersebut yang dominan digunakan adalah gaya bahasa metafora dan polisidenton sebanyak 24 data (15,58%) dari total gaya bahasa yang ditemukan. Adapun metafora yang dominan ditemukan karena memungkinkan penyampaian isu lingkungan secara lebih emosional dan mendalam dengan menggunakan makna simbolis atau kiasan. Selain itu, polisidenton juga dominan ditemukan karena dinilai dapat menciptakan kesan kepadatan dan urgensi dalam penyampaian pesan tentang lingkungan. Kedua, terdapat 46 data yang merepresentasikan 5 citraan, yaitu citraan penglihatan, pendengaran, gerakan, rabaan, dan penciuman. Dari 5 citraan tersebut yang dominan digunakan adalah citraan pendengaran yaitu 17 data (36,95%) dari total citraan yang ditemukan karena kecenderungan manusia untuk merespons rangsangan audio sehingga merangsang imajinasi dengan cara yang kuat. Ketiga, berdasarkan hasil analisis gaya bahasa dan citraan pada lagu-lagu bertema lingkungan, lirik lagu-lagu bertema lingkungan dapat dimanfaatkan sebagai bahan ajar di SMA, khususnya Kurikulum Merdeka mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas XI materi menulis cerita pendek karena dengan lagu bertema lingkungan ini dapat menambah referensi penggunaan gaya bahasa dan citraan pada penulisan cerpen. Selain itu, gaya bahasa dan citraan pada lagu-lagu bertema lingkungan ini dapat dimanfaatkan sebagai bahan ajar menulis cerpen dilihat dari kriteria bahan ajar yakni kejelasan dan kemudahan pemahaman bahasa siswa karena lagu-lagu yang familiar dan relevan dengan kehidupan sehari-hari dapat lebih mudah diterima oleh siswa sehingga nantinya dapat langsung diterapkan dalam menulis cerita pendeknya sendiri.

×
Penulis Utama : Natasya Putri Inayah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1220052
Tahun : 2024
Judul : GAYA BAHASA DAN CITRAAN PADA LAGU-LAGU BERTEMA LINGKUNGAN SERTA PEMANFAATANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR BAHASA INDONESIA DI SMA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : gaya bahasa, citraan, lagu tema lingkungan, bahan ajar, cerpen
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Edy Suryanto, M.Pd.
2. Prof. Dr. Sumarwati, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Raheni Suhita, M.Hum.
2. Titi Setiyoningsih, S.Pd., M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.