Penulis Utama : Nabilla Nurru Latifa
NIM / NIP : K8120048
×

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menyimak anak melalui penerapan metode bercerita menggunakan media Ritatoon serta mendeskripsikan implementasi metode ini dalam meningkatkan kemampuan menyimak anak kelompok B usia 5 hingga 6 tahun di KB TK Surya Mentari Gondang, Surakarta, pada tahun ajaran 2023/2024. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan model Kemmis dan McTaggart, menggunakan pendekatan data kuantitatif dan kualitatif. Penelitian dilakukan selama dua siklus, masing-masing terdiri dari dua pertemuan, dan dilaksanakan melalui empat tahap: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah 19 anak usia 5 hingga 6 tahun di KB TK Surya Mentari Gondang, Surakarta, yang terdiri dari 7 anak laki-laki dan 12 anak perempuan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Uji validitas data kualitatif menggunakan empat kriteria: credibility, transferability, dependability, dan confirmability. Teknik analisis data yang digunakan meliputi analisis data kuantitatif dengan analisis statistik deskriptif dan analisis data kualitatif menggunakan model interaktif. Hasil penelitian tindakan kelas ini menunjukkan bahwa penerapan metode bercerita dengan media Ritatoon dapat membantu anak mengenali karakter dalam cerita, memahami isi cerita, memecahkan masalah, dan memusatkan perhatian selama 10 hingga 15 menit. Dengan demikian, penggunaan media Ritatoon dalam metode bercerita dapat meningkatkan kemampuan menyimak anak kelompok B di KB TK Surya Mentari Gondang, Surakarta. Pada pratindakan, ketuntasan kemampuan menyimak tercatat pada 1 dari 19 anak, atau sebesar 5,26%. Pada siklus I, ketuntasan meningkat menjadi 47,36%, dengan 9 anak yang tuntas. Pada siklus II, ketuntasan menyimak anak kembali meningkat menjadi 78,94%, dengan 15 anak yang tuntas. Berdasarkan uraian tersebut, dapat disimpulkan bahwa penerapan metode bercerita menggunakan media Ritatoon dapat meningkatkan kemampuan menyimak anak kelompok B di KB TK Surya Mentari Gondang, Surakarta.

×
Penulis Utama : Nabilla Nurru Latifa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8120048
Tahun : 2024
Judul : Penerapan Metode Bercerita Menggunakan Media Ritatoon untuk Meningkatkan Kemampuan Menyimak Anak Kelompok B di KB TK Surya Mentari Gondang Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Anak Usia Dini
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kemampuan menyimak, kelompok B, metode bercerita, ritatoon
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Vera Sholeha, S.Pd, M.Pd.
2. Dr. Upik Elok Endang Rasmani, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Siti Wahyuningsih, M.Pd.
2. Adriani Rahma Pudyaningtyas, S.Psi., M.A.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.