Penulis Utama : Nadia Fauzi Asila
NIM / NIP : S432202021
×

Lingkungan yang kompetitif memberikan dampak terhadap perkembangan tren bisnis saat ini. Namun sebagian besar perusahaan yang berfokus pada peningkatan keuntungan masih mengesampingkan tanggungjawab atas dampak operasionalnya terhadap lingkungan. Berdasarkan teori Natural Resource-based View (NRBV), penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Corporate Social Responsibility dan Eco-Efficiency terhadap kinerja keuangan dengan green innovation sebagai variabel moderasi pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini menggunakan data panel dengan jumlah sampel yang digunakan 296 data selama periode 2019 sampai dengan 2022. Model yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Ordinary Least Square (OLS) dan Generalize Method of Moment (GMM). Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini meliputi Corporate Social Responsibility dan Eco-Efficiency. Sementara itu, variabel dependen yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah kinerja keuangan, dengan green innovation sebagai variabel moderasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa Corporate Social Responsibility dan Eco-Efficiency berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan perusahaan. Green innovation tidak memperkuat pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap kinerja keuangan perusahaan. Sementara itu, green innovation dapat memperkuat Eco-Efficiency terhadap kinerja keuangan perusahaan. Adanya green innovation dapat membantu perusahaan menjadi lebih efisien dalam menjalankan praktik Eco-Efficiency serta memberikan keunggulan bersaing di pasar yang semakin memperhatikan keberlanjutan. Temuan ini juga menunjukkan strategi jangka panjang yang diperlukan bagi manajer, praktisi, regulator maupun akademisi.

×
Penulis Utama : Nadia Fauzi Asila
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S432202021
Tahun : 2024
Judul : CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, ECO-EFFICIENCY DAN KINERJA KEUANGAN: PERAN MODERASI GREEN INNOVATION PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI INDONESIA
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2024
Program Studi : S-2 Akuntansi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Corporate Social Responsibility, Eco-Efficiency, Green innovation, Kinerja Keuangan, Perusahaan Manufaktur
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://doi.org/10.51505/IJEBMR.2024.8207
Link DOI : https://doi.org/10.51505/IJEBMR.2024.8207
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Falikhatun, M.Si., Ak.,CA.,SAS
Penguji : 1. Dr. Setianingtyas Honggowati,M.M.,Ak
2. Ibrahim Fatwa Wijaya,S.E.,M.Sc.,Ph.D
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.