Penulis Utama : Farhan Ahmad Ardiansyah
NIM / NIP : K6420026
×

Farhan Ahmad Ardiansyah. K6420026. Pembimbing I: Wijianto, S.Pd., M.Sc. Pembimbing II: Widya Noventari, S.Pd., M.Sc. PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA MENGGUNAKAN SITUS WEB KODULAR PADA MATERI HAK DAN KEWAJIBAN (STUDI FASE E SMA NEGERI 1 TERAS, BOYOLALI, JAWA TENGAH). Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juni 2024.

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran Pendidikan Pancasila menggunakan situs web Kodular, dan menganalisis tingkat kelayakan media pembelajaran Pendidikan Pancasila menggunakan situs web Kodular yang dikembangkan pada materi hak dan kewajiban pada elemen NKRI Fase E (kelas X) di SMA Negeri 1 Teras dengan luaran pengembangan media berupa aplikasi smartphone. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan Sukmadinata yang terdiri atas 3 tahap, yaitu meliputi tahap (1) Studi Pendahuluan, (2) Pengembangan Produk, (3) Uji Produk. Sumber data diambil dari guru dan peserta didik SMA Negeri 1 Teras, dosen ahli materi dan media. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, angket, dan tes. Uji validitas data menggunakan penilaian validasi dari ahli materi dan ahli media, serta respon peserta didik. Analisis data dengan menggunakan data kualitatif dan kuantitatif. Analisis data kualitatif berupa wawancara, masukan dari ahli, analisis kebutuhan dan data kuantitatif berupa hasil angket respon peserta didik, validasi ahli, dan tes. Hasil penelitian pengembangan media pembelajaran menggunakan situs web Kodular pada materi hak dan kewajiban di lingkungan sekolah dan masyarakat pada fase E elemen NKRI adalah : (1) Hasil pengembangan media pembelajaran Pendidikan Pancasila menggunakan situs web Kodular, skor yang didapat dari respon peserta didik terhadap media yaitu 83, 6 (sangat baik) pada uji terbatas, dan 95,1 (sangat baik) pada uji luas, serta dari nilai pretest dengan posttest menunjukkan adanya peningkatan 12, 1 % dan mendapatkan skor N-Gain 0,75 yang berarti media berkategori tinggi serta mendapat persentase N-Gain 75% yang berarti penggunaan media cukup efektif. (2) Tingkat kelayakan media dari ahli materi mendapatkan skor 80 (layak) dan untuk tingkat kelayakan media dari ahli media mendapatkan skor 98 (sangat layak). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dari segi materi layak dan segi media sangat layak sebagai bahan penggunaan media pembelajaran.

×
Penulis Utama : Farhan Ahmad Ardiansyah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K6420026
Tahun : 2024
Judul : Pengembangan Media Pembelajaran Pendidikan Pancasila Menggunakan Situs Web Kodular pada Materi Hak dan Kewajiban (Studi Fase E SMA Negeri 1 Teras, Boyolali, Jawa Tengah)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : media pembelajaran, kodular, pendidikan pancasila
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Wijianto, S.Pd., M.Sc.
2. Widya Noventari, S.Pd., M.Sc.
Penguji : 1. Dr. Rini Triastuti., S.H., M.Hum.
2. Raharjo, S.Pd., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.