Penulis Utama : Imani Wegig Wijayanti
NIM / NIP : K1317033
×

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan yang dilakukan siswa tipe camper dan quitter kelas VIII SMP Negeri 1 Kemusu ketika menyelesaikan soal persamaan linear satu variabel (PLSV) berdasarkan kriteria kesalahan Watson. Menurut Watson terdapat 8 kriteria kesalahan namun pada penelitian ini mengangkat 4 kriteria kesalahan yaitu antara lain kesalahan data tidak tepat, prosedur tidak tepat, data hilang, dan kesimpulan hilang. 

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan data berupa kesalahan siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Kemusu pada materi PLSV. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas VIII B dengan 2 siswa camper dan 2 siswa quitter yang dipilih secara purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner untuk menggolongkan tipe Adversity Quotient siswa, teknik tes tertulis dan wawancara untuk mengetahui jenis kesalahan penyelesaian soal. Menguji validitas data dilakukan dengan triangulasi metode. Teknik analisis data dilakukan dengan mereduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan jenis kriteria atau jenis kesalahan siswa camper dan quitter. Siswa tipe camper melakukan kesalahan: pada data tidak tepat yaitu salah ketika mengubah kalimat soal ke bentuk persamaan linier; prosedur tidak tepat yaitu ketika menyelesaikan soal tidak sesuai dengan konsep persamaan linier satu variabel maupun materi prasyarat dan salah dalam menghitung operasi bilangan; serta pada kesalahan data hilang siswa tidak menuliskan data vital yang seharusnya ada. Kemudian  untuk siswa tipe quiter melakukan kesalahan: pada data tidak tepat yaitu salah dalam menuliskan data yang berbeda dari soal; kesalahan prosedur tidak tepat yaitu siswa menyelesaikan soal yang tidak sesuai konsep penyelesaian persamaan linier satu variabel maupun materi prasyarat dan menuliskan bilangan yang tidak logis; kesalahan data hilang yaitu siswa tidak melanjutkan proses penyelesaian; dan kesimpulan hilang yaitu siswa tidak menuliskan kesimpulan. 

×
Penulis Utama : Imani Wegig Wijayanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1317033
Tahun : 2024
Judul : Analisis Kesalahan Penyelesaian Soal Persamaan Linier Satu Variabel Berdasarkan Kriteria Watson Ditinjau dari Adversity Quotient (AQ) Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kemusu
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Matematika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Analisis kesalahan, Watson, adversity quotient, persamaan linear satu variabel (PLSV)
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Laila Fitriana, S.Pd., M.Pd.
2. Yemi Kuswardi, S.Si., M.Pd.
Penguji : 1. Sutopo, S.Pd., M.Pd.
2. Dr. Farida Nurhasanah, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.