Penulis Utama : Regita Puteri Antari
NIM / NIP : K6420065
×

Regita Puteri Antari. K6420065. Pembimbing I: Dr. Winarno S.Pd., M.Sc. Pembimbing II: Yudi Ariana S.H., M.H. STRATEGI PENGUATAN ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS) DALAM MENINGKATKAN PARTICIPATORY SKILL SISWA (STUDI SMPN 4 KARANGANYAR). Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juli 2024.


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi penguatan yang dilakukan OSIS dalam meningkatkan participatory skill siswa di SMPN 4 Karanganyar. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif yang mengacu pada pendapat Vygotsky. Metode penelitian yang digunakan yakni menggunakan metode deskriptif kualitatif. Adapun sampel dalam penelitian ini yakni siswa pengurus OSIS, siswa anggota OSIS, pembina OSIS, dan guru mata pelajaran. Teknik pengambilan sampel yang digunakan yakni menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni menggunakan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan menurut Miles & Hubberman yakni mencakup mereduksi data, penyajian data, dan pembuatan kesimpulan. Penelitian ini menemukan bahwa strategi penguatan OSIS di SMPN 4 Karanganyar dalam meningkatkan participatory skill siswa yakni melalui program-programnya yakni Pemilos, Jeda, LDK, PBB, dan program kolaborasi dengan sekolah. Program tersebut mampu meningkatkan komponen keterampilan participatory skill mereka yakni 1) Program OSIS SMPN 4 Karanganyar membantu siswa untuk belajar bersosialisasi dan berinteraksi, 2) Meningkatkan kemampuan siswa untuk belajar interaksi dan bersosialisasi secara lebih luas, 3) Membantu meningkatkan rasa percaya diri siswa, dan 4) Membantu meningkatkan kemampuan problem solving siswa. Faktor pendukung peningkatan keterampilan ini meliputi program-program OSIS itu sendiri dan motivasi dari Pembina OSIS. Namun, terdapat juga faktor penghambat seperti program yang monoton, kurangnya fokus pada keterampilan berpartisipasi yang kompleks, dan anggota yang tidak aktif. Strategi yang direkomendasikan untuk mengatasi hambatan ini mencakup memperbanyak program yang menarik, sosialisasi yang efektif, dan pemanfaatan media untuk penyebaran informasi.


×
Penulis Utama : Regita Puteri Antari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K6420065
Tahun : 2024
Judul : Strategi Penguatan Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dalam Meningkatkan Participatory Skill Siswa (Studi di SMPN 4 Karanganyar)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Strategi, Organisasi, OSIS, Participatory skill
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Winarno S.Pd., M.Si.
2. Yudi Ariana S.H., M.H.
Penguji : 1. Wijianto S.Pd., M.Sc.
2. Raharjo S.Pd., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.