Penulis Utama | : | Intan Dwi Pangesti |
NIM / NIP | : | H0520052 |
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik peternak, variasi sifat kualitatif Sapi Peranakan Angus dan preferensi peternak terhadap sifat kualitatif Sapi Peranakan Angus. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan metode survei. Survei dilakukan dengan menentukan lokasi penelitian dan penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Responden berjumlah 32 peternak dan 41 ekor Sapi Peranakan Angus di Kecamatan Kedawung, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Karakteristik Sapi Peranakan Angus yang diamati berupa warna kepala, tanduk, warna tubuh dominan, dan gelambir. Hasil penelitian menunjukkan Sapi Peranakan Angus pedet dan dewasa memiliki prosentase warna kepala hitam sebesar 75% dan 71%, warna badan hitam pekat dengan prosentase 62,5% dan 82%, tidak bertanduk dengan prosentase 83% dan 76%, serta bergelambir sedang dengan prosentase 54% dan 94%. Kesimpulan penelitian ini menunjukkan sebagian besar responden termasuk kedalam usia produktif, dengan tingkat pendidikan setara Sekolah Dasar (SD), bekerja sebagai petani dan memelihara ternak digunakan sebagai tabungan, dengan pengalaman beternak berkisar antara 10-20 tahun dan memiliki ternak 1-2 ekor. Sapi Peranakan Angus memiliki warna kepala dan badan didominasi oleh warna hitam pekat, tidak bertanduk, dan memiliki gelambir dengan ukuran sedang yang tidak sama persis dengan tetua pejantannya. Peternak lebih menyukai Sapi Peranakan Angus yang memiliki sifat kualitatif seperti tetua pejantannya.
Penulis Utama | : | Intan Dwi Pangesti |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | H0520052 |
Tahun | : | 2024 |
Judul | : | Karakteristik Sifat Kualitatif Sapi Peranakan Angus dan Preferensi Peternak di Kecamatan Kedawung, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Peternakan - 2024 |
Program Studi | : | S-1 Produksi Ternak |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Sapi Peranakan Angus, karakteristik peternak, sifat kualitatif, preferensi peternak. |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Ir. Joko Riyanto, M.P. 2. Dr. agr. Ir. Sigit Prastowo, S.Pt., M. Si., IPM., ASEAN Eng. |
Penguji | : |
1. Nuzul Widyas, S.Pt., M. Sc., |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Peternakan |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |