Penulis Utama : Yayan Putra Jatmika
NIM / NIP : K3217081
×

Yayan Putra Jatmika. PELATIHAN  DESAIN LOGO PADA JURUSAN DESAIN GRAFIS PELATIHAN BERBASIS KOMPETENSI ANGKATAN 1  DI BALAI PELATIHAN VOKASI DAN PRODUKTIVITAS SURAKARTA TAHUN 2024. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juni 2024.

Tujuan penelitian untuk 1) Mendeskripsikan proses Pelatihan Desain Logo pada Jurusan Desain Grafis Pelatihan Berbasis Kompetensi Angkatan I di Balai Pelatihan Vokasi dan Produtivitas Surakarta Tahun 2024 2) Menganalisis visualisasi karya peserta Pelatihan Desain Logo pada Jurusan Desain Grafis Pelatihan Berbasis Kompetensi Angkatan I di Balai Pelatihan Vokasi dan Produtivitas Surakarta Tahun 2024. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan  studi kasus tunggal terpancang. Sumber data yang digunakan yaitu Bapak Era Mawanto selaku instruktur sebagai informan, tempat dan  peristiwa berupa dokumentasi kegiatan pelatihan, serta arsip dan dokumen berupa modul dan dokumen materi pelatihan. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi dengan menggunakan oservasi pasif, dan studi dokumen berupa berkas materi dan modul pelatihan. Uji validitas menggunakan triangulasi sumber dan metode. Teknik analisis data menggunakan model alir dengan tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa tujuan Pelatihan Desain Logo pada Jurusan Desain Grafis Pelatihan Berbasis Kompetensi angkatan 1 di Balai Pelatihan Vokasi dan Produktivitas Surakarta tahun 2024 yaitu 1) Peserta dapat memahami bagaimana mengolah desain brief klien ke dalam cretive brief sebagai acuan dalam mendesain logo  2) Peserta dapat memahami proses tahapan dalam mendesain logo dari brainstroming hingga pengaplikasian desain logo 3) Peserta dapat membuat desain logo berdasarkan brief 4) Peserta mampu menerapkan presentasi karya desain logo kedalam mockup. Materi pelatihan berupa penerapan materi teori presentasi tentang desain brief,  presentasi logo, serta modul sebagai pegangan mandiri peserta pada unit kompetensi menyusun desain brief  dan merancang karya visual. Metode yang digunakan yaitu demonstrasi saat mempraktikan penerapan desain logo ke mockup, ceramah ketika penyampaian materi desain brief, dilanjutkan tanya jawab peserta dengan instruktur, dan penugasan untuk peserta belajar mandiri berdasarkan materi yang didapat. Media pelatihan dikemas ke dalam tayangan powerpoint menggunakan LCD Proyektor, dan instruktur sebagai media penyampaian materi. Evaluasi pelatihan dilakukan setiap akhir pelajaran dengan evaluasi observasi dari instruktur. Pertemuan terakhir instruktur melaksanakan evaluasi dengan mengecek pekerjaan peserta untuk mengecek kelemahan pada karya. Visualisai karya peserta dapat dilihat beberapa peserta masih ada yang belum menerapkan prinsip-prinsip visual desain logo. Desain peserta berdasarkan kriteria logo yang baik dan dapat dilihat dari 15 peserta pelatihan klasifikasi berdasarkan presentase kelayakan logo dari bagaimana kriteria logo yang ideal.

×
Penulis Utama : Yayan Putra Jatmika
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K3217081
Tahun : 2024
Judul : Pelatihan Desain Logo pada Jurusan Desain Grafis Pelatihan Berbasis Kompetensi Angkatan 1 di Balai di Pelatihan Vokasi dan Prodktivitas Surakarta Tahun 2024
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Seni Rupa
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Pelatihan, Logo, Desain brief
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Margana, M.Sn
2. Dr. Nanang Yulianto S.Pd., M.Ds
Penguji : 1. Dr. Adam Wahida, S.Pd.,M.Sn
2. Dr. Basuki Sumartono, M.Sn
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.