Penulis Utama : Paulina Dian Kurniawati
NIM / NIP : K1220059
× <p xss=removed>Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengidentifikasi dan menjelaskan unsur intrinsik yang terkandung dalam naskah drama Nyai Ontosoroh, (2) Mengidentifikasi dan menjelaskan nilai moral yang terkandung dalam naskah drama Nyai Ontosoroh, (3) Mengidentifikasi relevansi nilai moral dalam naskah drama Nyai Ontosoroh dalam pendidikan karakter pelajar Pancasila, serta (4) Memanfaatkan naskah drama Nyai Ontosoroh sebagai materi ajar dalam modul ajar Kurikulum Merdeka fase F kelas XI SMK. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang akan mendeskripsikan unsur intrinsik dan nilai moral yang terdapat dalam naskah drama Nyai Ontosoroh karya R. Giryadi, serta pemanfaatannya bagi penguatan pendidikan karakter bagi siswa SMK melalui pembuatan modul ajar kurikulum merdeka. Sumber data penelitian ini merupakan naskah drama Nyai Ontosoroh serta informan yang merupakan guru mata pelajaran bahasa Indonesia dan siswa kelas XI SMK Warga Surakarta. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling atau internal sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan analisis dokumen dan wawancara mendalam atau in-depth interview kepada guru pengampu mata pelajaran bahasa Indonesia dan siswa kelas XI SMK Warga Surakarta. Uji validitas dilakukan dengan triangulasi teori dan sumber data. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis data mengalir atau flow model of analysis. Analisis unsur intrinsik ditemukan 2 tema yaitu penjajahan dan keluarga, 12 tokoh dan penokohan yang memiliki perbedaan watak, menggunakan alur maju, serta amanat. Hasil penelitian ditemukan enam nilai moral dalam naskah drama Nyai Ontosoroh karya R. Giryadi. Keenam nilai moral tersebut yaitu empati, hati nurani, kontrol diri, rasa hormat, kebaikan hati, dan toleransi. Nilai moral tersebut diwujudkan dalam dialog atau tuturan para tokoh. Tokoh yang paling banyak melakukan tindakan nilai moral adalah Nyai Ontosoroh sebagai tokoh utama. Nilai moral dalam naskah drama Nyai Ontosoroh sesuai dengan profil pelajar Pancasila serta dapat dijadikan keteladanan sikap bagi siswa kelas XI SMK Warga Surakarta. Naskah drama ini merupakan referensi bahan ajar baru yang belum pernah digunakan atau dipelajari sebelumnya pada pembelajaran bahasa Indonesia di kelas XI SMK Warga Surakarta. Naskah drama Nyai Ontosoroh dapat dimanfaatkan sebagai bahan ajar bahasa Indonesia kelas XI SMK materi teks drama karena sesuai dengan kriteria unsur pembentuk naskah drama yang baik yaitu rangka cerita, penokohan, pemilihan kata atau diksi, dan tema.<br></p>
×
Penulis Utama : Paulina Dian Kurniawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1220059
Tahun : 2024
Judul : Analisis Unsur Intrinsik dan Nilai Moral dalam Naskah Drama Nyai Ontosoroh Karya R. Giryadi untuk Pendidikan Karakter Pelajar Pancasila Bagi Siswa SMK Warga Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2024
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : nilai moral, naskah drama, pelajar Pancasila, Kurikulum Merdeka
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sugit Zulianto, M.Pd.
2. Dr. Sri Hastuti, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Raheni Suhita, M.Hum
2. Dr. Edy Suryanto, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.