Penulis Utama : Truely Nur Hafidz
NIM / NIP : I0320104
×

Program konversi kompor induksi merupakan upaya pemerintah Indonesia untuk meningkatkan efisiensi energi rumah tangga dan mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil. Namun, pelaksanaan program ini dihadapkan pada berbagai tantangan, yang memengaruhi persepsi masyarakat terhadap kualitas produk dan layanan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sentimen masyarakat terkait program ini melalui data percakapan di grup WhatsApp Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Surakarta. Beberapa algoritma machine learning, seperti Logistic Regression, Random Forest, SVM, Naive Bayes, dan Voting Classifier (kombinasi Logistic Regression dan Random Forest), dibandingkan guna memilih model dengan performa terbaik, di mana Voting Classifier dipilih sebagai model optimal. Berdasarkan hasil analisis sentimen, data di kelompokan dalam dimensi kualitas product quality (Garvin) dan service quality (Parasuraman) untuk menghitung indeks sentimen pada masing-masing dimensi. Dalam menentukan dimensi prioritas perbaikan, dilakukan analisis skor prioritas menggunakan diagram Pareto, yang mengidentifikasi dimensi dengan kontribusi 80%. Hasil analisis menunjukkan empat dimensi utama yang perlu diprioritaskan untuk perbaikan, yaitu serviceability, reliability (service), responsiveness, dan Reliability (product). Penelitian ini memberikan rekomendasi perbaikan dalam meningkatkan efektivitas program konversi kompor induksi agar dapat lebih memenuhi harapan masyarakat dan mencapai tujuan program secara berkelanjutan.

×
Penulis Utama : Truely Nur Hafidz
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0320104
Tahun : 2024
Judul : Rekomendasi Perbaikan Program Konversi Kompor Induksi Berdasarkan Analisis Sentimen Pengguna Di Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2024
Program Studi : S-1 Teknik Industri
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Analisis Sentimen, Kompor Induksi, Machine learning, Product Quality, Service Quality
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Retno Wulan Damayanti, S.T., M.T
2. Dr. Eng. Ir. Pringgo Widyo Laksono, S.T., M.Eng. IPM
Penguji : 1. Dr. Eko Liquiddanu, S.T., M.T.
2. Yusuf Priyandari, S.T., M.T.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.