Penulis Utama | : | Ismail Romadhon |
NIM / NIP | : | K7618050 |
ABSTRAK
Ismail Romadhon. PENGARUH LITERASI KEUANGAN,
PERSEPSI KEMUDAHAN PENGGUNAAN, PERSEPSI MANFAAT, DAN PENGARUH SOSIAL TERHADAP
MINAT PENGGUNAAN PINJAMAN PADA MAHASISWA FKIP UNS . Skripsi, Fakultas Keguruan
dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli, 2024.
Penelitian
ini bertujuan untuk mengetahui : 1) pengaruh literasi keuangan terhadap minat
penggunaan pinjaman online. 2) pengaruh persepsi kemudahaan terhadap minat
penggunaan pinjaman online. 3) pengaruh persepsi manfaat terhadap minat
penggunaan pinjaman online. 4) pengaruh
sosial terhadap minat penggunaan pinjaman online pada Mahasiswa Universitas
Sebelas Maret Surakarta.
Penelitian
ini merupakan penelitian kuantitatif bentuk penelitian survei dengan analisis
korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah Mahasiswa FKIP UNS. Sampel
penelitian diambil dengan teknik sampel purposive random dengan jumlah 99 mahasiswa. Teknik pengumpulan
data dengan angket atau kuisioner. Teknik analisis data menggunakan teknik
analisis regresi linier berganda dengan bantuan program IBM SPSS 25.0.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Ada pengaruh
positif dan signifikan antara Literasi Keuangan terhadap mitat penggunaan
Pinjaman Online sebesar 0,000< 0,05. 2) Terdapat pengaruh positif
dan signifikan antara Persepsi kemudahan penggunaan dengan minat penggunaan
pinjaman online signifikansi
sebesar 0,000 < 0,05. 3) Ada pengaruh
positif dan signifikan antara persepsi
manfaat dengan minat penggunaan pinjaman online, nilai signifikansi sebesar 0,024 < 0,05. 4) Pengaruh
Sosial mempunyai nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa pengaruh
sosial berpengaruh terhadap minat penggunaan pinjaman
online. Penelitian ini menunjukkan bahwa
variabel Pengaruh Sosial, Literasi Keuangan, Persepsi
Manfaat, Persepsi Kemudahaan hanya mempengaruhi sebesar 86,6%, sedangkan
13,4 %
dipengaruhi oleh variabel-variabel lain diluar dari penelitian ini.
Penulis Utama | : | Ismail Romadhon |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K7618050 |
Tahun | : | 2024 |
Judul | : | Pengaruh Literasi Keuangan, Persepsi Kemudahan Penggunaan, Persepsi Manfaat, dan Pengaruh Sosial Terhadap Minat Penggunaan Pinjaman Pada Mahasiswa FKIP UNS |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2024 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Ekonomi |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Literasi Keuangan, Persepsi Kemudahan Penggunaan, persepsi manfaat, dan Pengaruh sosial. |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | http://jurnal.kolibi.org/index.php/neraca/index |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Sudarno, S.Pd.,M.Pd. 2. Feri Setyowibowo, SE., MM., Ph.D |
Penguji | : |
1. Dr. Leny Noviani, S.Pd, M.Si 2. Budi Wahyono, S.Pd, M.Pd |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |