Penulis Utama | : | Soeprayitno- |
NIM / NIP | : | - |
Kajian terkait dengan ilmu pengetahuan dan Islam menjadi salah satu topik yang menarik untuk terus digali dari berbagai perspektif. Islam disebut sebagai salah satu sumber ilmu yang bersifat absolut, namun dapat menyesuaikan senantiasa berdampingan dengan perkembangan jaman. Al Qur’an memberikan pembelajaran yang bersifat global dan dapat menyesuaikan terlepas dari dimensi ruang dan waktu, serta disertai dengan ajaran yang bersifat Rahmatan Lil Alamin, dengan ajaran sempurna yang dapat menjadi petunjuk menuju hidup yang sejahtera bagi seluruh alam semesta.
Dalam buku ini, dijelaskan lebih jauh terkait dengan perspektif baru dalam konsep manajemen ilmu pengetahuan dalam perspektif Agama Islam (Islamic Knowledge Management). Buku ini memuat konsep dan teori Tawhidi String Relation (ISR) dari Prof. Masudul A. Choudhury yang mensarikan bahwa Allah SWT sebagai causa prima’ bahwa Allah SWT sebagai ‘causa prima’ dalam penciptaan alam semesta dengan hukum dan ilmu-Nya, kemudian kepada manusia diberikan kitab suci berupa Al Qur’an yang merupakan persediaan ilmu-pengetahuan dan hukum Allah untuk manusia dalam mengemban amanah sebagai wakil Allah di muka bumi (khalifah). Buku ini juga membahas mengenai manajemen ilmu pengetahuan Islam dan kaitannya dengan kepemimpinan juga budaya kerja organisasi. Sehingga buku ini layak hadir untuk memberi semangat dan pencerahan bagi pelaku bisnis maupun mahasiswa serta peminat manajemen pengetahuan Islami yang menurut penulis perlu ada literasi yang sesuai dengan nilai agama ditengah era disrupsi industri 4.0. Manajemen ilmu pengetahuan dalam Islam tidak terbatas pada beberapa aspek saja, melainkan mampu mencakup spektrum yang lebih luas. Hal ini dikarenakan, Al Qur’an tidak hanya menghasilkan pembelajaran dan persediaan pengetahuan bagi umat manusia, namun juga memberikan rambu-rambu pada aspek nilai kehidupan. Bahwa Islamic Knowledge Management (IKM) sangat penting bagi umat muslim sebagai individu maupun sebagai komunitas/organisasi dalam meraih fungsi menajerial, kemajuan dan produktivitas nya. Manajemen ilmu pengetahuan Islam penting dipahami oleh individu maupun kelompok/organisasi dalam meraih fungsi manajerial dan produktivitas dalam rangka membangun performa dan menjaga keberlangsungan kehidupan.
Penulis Utama | : | Soeprayitno |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | - |
Tahun | : | 2020 |
Judul | : | Manajemen pengetahuan ISLAM (Islamic Knowledge Management) |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2020 |
Program Studi | : | - |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis-- |
Kata Kunci | : | manajemen pengetahuan, Islam, knowledge management |
Jenis Dokumen | : | E-book |
ISSN | : | |
ISBN | : | 978-602-397-364-4 |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. - |
Penguji | : |
1. - |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Ekonomi dan Bisnis |