Penulis Utama | : | Tyas Herwinda |
NIM / NIP | : | S032302027 |
Penelitian
ini bertujuan untuk mendeskripsikan 1) kebutuhan pengembangan model
pembelajaran berhitung berbasis keterampilan motorik, 2) kelayakan produk
pengembangan model pembelajaran berhitung berbasis keterampilan motorik, dan 3)
efektivitas model pembelajaran berhitung berbasis keterampilan motorik dalam
meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik kelas awal sekolah dasar.
Pengembangan
model pembelajaran ini menggunakan pendekatan ADDIE (Analysis, Design,
Development, Implementation, Evaluation). Pada tahap analysis,
dilakukan identifikasi masalah serta analisis kebutuhan pembelajaran berhitung
melalui studi awal, sehingga model yang dikembangkan dapat menjawab tantangan
yang dihadapi dalam proses pembelajaran. Tahap design melibatkan
perancangan sistem pembelajaran yang didasarkan pada kajian teori,
karakteristik perkembangan anak, serta validasi oleh ahli untuk memastikan
bahwa model yang dihasilkan memiliki landasan konseptual yang kuat.
Selanjutnya, tahap development dilakukan melalui uji coba terbatas guna
mengevaluasi kelayakan model serta mengidentifikasi aspek yang perlu
disempurnakan sebelum diterapkan secara luas. Pada tahap implementation,
model diterapkan di kelas eksperimen untuk mengukur efektivitasnya dalam meningkatkan
hasil belajar melalui keterampilan motorik. Tahap evaluation dilakukan
dengan uji Effect Size dan N-Gain guna menilai keberhasilan model dalam
menciptakan pembelajaran matematika yang interaktif dan bermakna.
Hasil
penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat keinginan tinggi dari peserta didik
dan guru untuk mengembangkan model ini, yang terbukti tidak hanya meningkatkan
pemahaman konsep matematika tetapi juga mendukung gaya belajar peserta didik
dan meningkatkan hasil belajar matematika, 2) model ini sangat layak
diterapkan, dengan validasi, reliabilitas, dan hasil uji coba yang menunjukkan
peningkatan signifikan pada hasil belajar matematika peserta didik, 3)
efektivitas model terbukti dari peningkatan signifikan pada kelompok eksperimen
dibandingkan dengan kelompok kontrol, dengan N-Gain 75,11% (kategori tinggi)
pada kelompok eksperimen dan 54,23% (kategori sedang) pada kelompok kontrol.
Uji hipotesis menunjukkan pengaruh signifikan model pembelajaran dengan nilai
Effect Size tinggi (1,014), yang mengindikasikan bahwa model ini lebih efektif
daripada metode konvensional dalam meningkatkan hasil belajar matematika dan
kemandirian peserta didik.
Penulis Utama | : | Tyas Herwinda |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S032302027 |
Tahun | : | 2025 |
Judul | : | Pengembangan Model Pembelajaran Berhitung Berbasis Keterampilan Motorik untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Peserta Didik Kelas Awal Sekolah Dasar. |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2025 |
Program Studi | : | S-2 Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | model pembelajaran, berhitung, keterampilan motorik. |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | https://ijsshr.in/v8i1/23.php atau https://jurnal.uns.ac.id/SHES/issue/view/4536 |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Prof. Drs.Gunarhadi, M.A.Ph.D. 2. Prof. Dr. Sri Yamtinah, M.Pd. |
Penguji | : |
1. Prof. Dr. Sri Marmoah, M.Pd. 2. Dr. Riyadi., M.Si |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. KIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |