Penulis Utama | : | Muna Ganesya Arya |
NIM / NIP | : | E0021303 |
Muna Ganesya Arya, 2025. E0021303. PEMIDANAAN DIREKSI
BADAN USAHA MILIK NEGARA SEBAGAI PELAKU TINDAK PIDANA KORUPSI BERDASARKAN BUSINESS
JUDGEMENT RULE. Penulisan Hukum (Skripsi). Fakultas Hukum, Universitas
Sebelas Maret.
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji
pertanggungjawaban pidana Direksi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang didakwa
melakukan tindak pidana korupsi. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan
untuk menganalisis penerapan batasan Business Judgment Rule dalam
melindungi direksi BUMN yang keputusannya berpotensi mengakibatkan kerugian
keuangan negara. Penelitian
ini menggunakan pendekatan normatif, dengan metode pendekatan
perundang-undangan (statute approach), pendekatan konseptual (conceptual
approach), dan pendekatan kasus (case approach). Sumber bahan hukum yang digunakan terdiri dari bahan
hukum primer dan sekunder, yang dikumpulkan melalui studi kepustakaan dan
dianalisis menggunakan metode silogisme deduktif. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa direksi BUMN dapat dimintai pertanggungjawaban pidana atas keputusan
bisnis yang menyebabkan kerugian, terutama jika terbukti memenuhi unsur tindak
pidana korupsi sebagaimana diatur dalam Pasal 2 ayat (1) dan Pasal 3
Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Namun, terdapat immunity
doctrine yaitu Business Judgment Rule yang memberikan perlindungan
hukum bagi direksi yang telah bertindak sesuai dengan prinsip fiduciary duty,
yakni duty of loyalty dan duty of care. Keputusan bisnis yang
diambil dengan itikad baik, kehati-hatian, dan tanggung jawab tetap mendapatkan
perlindungan hukum melalui doktrin Business Judgment Rule. Secara
khusus, penelitian ini juga menyajikan dan menggambarkan secara jelas bagaimana
batasan-batasan yang tercantum dalam Pasal 97 ayat (5) Undang-Undang Perseroan
Terbatas diterapkan dalam praktik sebagai dasar penerapan Business Judgment
Rule, guna memastikan bahwa doktrin ini tidak disalahgunakan sebagai dalih pembelaan
dalam kasus korupsi.
Penulis Utama | : | Muna Ganesya Arya |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | E0021303 |
Tahun | : | 2025 |
Judul | : | Pemindanaan Direksi Badan Usaha Milik Negara sebagai Pelaku Tindak Pidana Korupsi Berdasarkan Business Judgement Rule |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Hukum - 2025 |
Program Studi | : | S-1 Ilmu Hukum |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Business Judgement Rule, Direksi, Korupsi, Pemidanaan. |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Anita Zulfiani, S.H., M.Hum. |
Penguji | : |
1. Dr. Ismunarno, S.H., M.Hum. 2. Dr. Diana Lukitasari, S.H., M.H. 3. Dr. Anita Zulfiani, S.H., M.Hum. |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Hukum |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |