Penulis Utama : Merza
NIM / NIP : M0721044
× <p>Angka Kematian Balita (AKBa) merupakan indikator penting untuk menilai kualitas kesehatan suatu wilayah. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan hasil model regresi robust menggunakan estimasi-S dan MM dalam memodelkan angka kematian balita di Provinsi Jawa Barat tahun 2023. Variabel independen yang digunakan meliputi bayi dengan berat badan lahir rendah (BBLR), keluarga dengan sarana air minum yang belum layak, dan jumlah balita yang menerima vitamin A. Data sekunder diperoleh dari publikasi Profil Kesehatan Jawa Barat Tahun 2023 yang mencakup 27 kabupaten/kota. Regresi robust dipilih karena metode ini mampu menghasilkan estimasi yang stabil meskipun terdapat outlier dalam data. Estimasi-S dan estimasi-MM merupakan dua metode dalam regresi robust yang digunakan dalam penelitian ini. Hasil analisis menunjukkan bahwa model estimasi-S menghasilkan kinerja lebih baik dibandingkan estimasi-MM, dengan nilai adjusted R-squared sebesar 90,82% (estimasi-MM: 60,8%), standard error 0,321 (estimasi-MM: 1,337), dan hanya memiliki 1 outlier (estimasi-MM: 2 outlier). Secara spesifik, model estimasi-S menunjukkan bahwa setiap kenaikan 1.000 kasus BBLR meningkatkan AKBa sebesar 2,5 per kelahiran hidup; setiap penambahan 1.000 keluarga denngan akses air minum tidak layak meningkatkan AKBa sebesar 0,24 per 1.000 KH; sedangkan peningkatan 1.000 balita penerima vitamin A menurunkan AKBa sebesar 0,026 per 1.000 KH. </p>
×
Penulis Utama : Merza
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : M0721044
Tahun : 2025
Judul : Pemodelan Kematian Balita di Provinsi Jawa Barat Menggunakan Regresi Robust Estimasi Scale (S) dan Method of Moment (MM)
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. MIPA - 2025
Program Studi : S-1 Statistika
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Estimasi-MM, Estimasi-S, Kematian Balita, Outlier, Regresi Robust
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Yuliana Susanti, M.Si.
2. Dra. RR Sri Sulistijowati H., M.Si
Penguji : 1. Dr.Eng. Kiki Ferawati, S.Si, M.Stat
2. Dra. Respatiwulan, M.Si.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.