Penulis Utama : Joko Saroso
NIM / NIP : A12090500
× ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Perbedaan pengaruh metode latihan hollow sprint dan acceleration sprint terhadap prestasi lari cepat 100 meter siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri I Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009. (2) Perbedaan prestasi lari cepat 100 meter bagi siswa yang memiliki tungkai panjang dan pendek pada siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri I Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009. (3) Pengaruh interaksi antara metode latihan dan panjang tungkai terhadap prestasi lari cepat 100 meter siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri I Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009. Penelitian menggunakan metode eksperimen dengan rancangan faktorial 2 X 2. Populasi penelitian adalah siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri 1 Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009, berjumlah 60 siswa. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling, besar sampel yang diambil yaitu 40 siswa. Siswa sejumlah 60 siswa diukur panjang tungkainya, selanjutnya diambil 40 sebagai sampel penelitian siswa terdiri dari 20 siswa yang memiliki tungkai panjang dan 20 siswa yang memiliki tungkai pendek. Variabel yang diteliti yaitu variabel bebas terdiri dari dua faktor yaitu variabel manipulatif dan variabel atributif, serta satu (1) variabel terikat. Variabel manipulatif terdiri dari latihan hollow sprint dan latihan acceleration sprint. Variabel atributif terdiri dari kelompok siswa dengan tungkai panjang dan tungkai pendek. Variabel terikat pada penelitian ini yaitu prestasi lari cepat 100 meter. Teknik pengumpulan data dengan tes dan pengukuran. Pengambilan data prestasi lari cepat 100 meter dengan tes lari cepat menempuh jarak 100 meter. Pengambilan data panjang tungkai dilakukan dengan mengukur panjang tungkai. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis varians dan uji rentang Newman Keuls, pada taraf signifikansi 5%. Kesimpulan: (1) Ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara metode latihan hollow sprint dan acceleration sprint terhadap prestasi lari cepat 100 meter pada siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri I Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009. Pengaruh metode latihan hollow sprint lebih baik dari pada acceleration sprint. (2) Ada perbedaan prestasi lari cepat 100 meter yang signifikan antara siswa yang memiliki tungkai panjang dan pendek pada siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri I Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009. Peningkatan prestasi lari cepat 100 meter pada siswa yang memiliki tungkai panjang lebih baik dari pada yang memiliki tungkai pendek. (3) Tidak terdapat pengaruh interaksi yang signifikan antara metode latihan dan panjang tungkai terhadap prestasi lari cepat 100 meter pada siswa putra peserta kegiatan ekstrakurikuler olahraga SMA Negeri I Kalasan Yogyakarta tahun ajaran 2008/2009.
×
Penulis Utama : Joko Saroso
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : A12090500
Tahun : 2010
Judul : Pengaruh metode latihan dan panjang tungkai terhadap prestasi lari cepat 100 meter
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2010
Program Studi : S-2 Ilmu Keolahragaan
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Program Studi Ilmu Keolahragaan -A.12090500-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. H. Sudjarwo, M.Pd.
2. Prof. Dr. dr. Satimin H. PAK MARS.
Penguji :
Catatan Umum : 4213/2010
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.