Optimalisasi Fungsi Assurance dalam Pengawasan Inspektorat Daerah Kabupaten Karanganyar Melalui Sistem Informasi Terintegrasi
Penulis Utama
:
Rifi Okta Duwi Nurbudi
NIM / NIP
:
V1422060
×<p>Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan fungsi assurance dalam pengawasan di Inspektorat Daerah Kabupaten Karanganyar melalui sistem informasi terintegrasi. Fokus penelitian ini adalah menganalisis pelaksanaan fungsi assurance dan kendala yang dihadapi, serta menggambarkan peran sistem “Audit Tracking” dalam mengoptimalkan pengawasan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif eksploratif. Sebagai pendukung dalam penyusunan sistem informasi terintegrasi, penelitian ini menggunakan metode Rapid Application Development (RAD) yang bersifat cepat dan adaptif, dengan melibatkan pengguna secara langsung dalam proses perancangannya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses pengawasan assurance di Inspektorat Daerah Kabupaten Karanganyar masih dilakukan secara manual, khususnya dalam pemantauan progres pengawasan. Ketiadaan sistem terintegrasi untuk memantau progres secara menyeluruh menghambat tindak lanjut hasil pengawasan, sehingga berdampak pada kurang optimalnya pelaksanaan fungsi assurance. Impelementasi sistem “Audit Tracking” memberikan kontribusi nyata dalam mengoptimalkan fungsi assurance. Penulis berharap pengembangan sistem “Audit Tracking” secara berkelanjutan dapat menjadi langkah strategis dalam mengoptimalkan pengawasan di Inspektorat Daerah Kabupaten Karanganyar.</p>
×
Penulis Utama
:
Rifi Okta Duwi Nurbudi
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
V1422060
Tahun
:
2025
Judul
:
Optimalisasi Fungsi Assurance dalam Pengawasan Inspektorat Daerah Kabupaten Karanganyar Melalui Sistem Informasi Terintegrasi