| Penulis Utama | : | Saifudin Zukhri |
| NIM / NIP | : | T511908008 |
Sampel yang digunakan adalah penduduk Indonesia usia 15-65 tahun, yang tercatat di dalam IFLS tahun 2000, 2007, dan 2014 sebanyak 13.646, terdiri dari 6.121 (44,86%) laki-laki, 7.495 (54,92%) tinggal di perkotaan, rata-rata berusia 33,75±12,87 tahun,. Hasil uji bivariat dengan chi-square menunjukkan bahwa kerawanan pangan berhubungan secara negatif dengan kejadian penyakit jantung, OR= 0,72 (CI 95% = 0,56-0,93). Hasil uji regresi logistik didapatkan bahwa kerawanan pangan tidak berhubungan secara signifikan dengan kejadian penyakit jantung, OR = 0,81 (CI 95% = 0,63-1,05). Kejadian penyakit jantung penduduk Indonesia usia 15-65 tahun dipengaruhi oleh usia OR=3,88 (CI 95% = 2,39-6,30), obesitas OR = 2,21 (CI 95%:1,34-3,66), hiperkolesterolemia OR= 3,04 (CI 95%:2,54-4,78) dan hipertensi, OR = 2,04; (CI 95%:1,48-2,81). Kejadian penyakit jantung dapat diprediksi dengan rumus: Z= 0,006+0.81(usia23-42) + 1,36(usia43-65) + 0.79(obesitasII) + 0,71 (hipertensi) + 1,25 (hiperkolesterolemia). Hasil analisis jalur menunjukkan bahwa kerawanan pangan berhubungan secara tidak langsung dengan penyakit jantung melalui mediator obesitas, diabetes melitus dan hiperkolesterolemia. Kerawanan pangan berhubungan secara negatif dengan obesitas (OR:-0,18), diabetes (OR:-0,42), dan hiperkolesterolemia (OR:-0,54). Kejadian penyakit jantung dipengaruhi secara langsung oleh hipertensi (OR:0,70), usia 43-65 tahun (OR:0,62), obesitas (OR:0,17) dan hiperkolesterolemia (OR:1,25). Hasil analisis kesintasan menggunakan kurva Kaplan-Meier menunjukkan bahwa status kerawanan pangan, jenis kelamin, tempat tinggal, hipertensi, dan hiperkolesterolemia, tidak berpengaruh secara signifikan terhadap waktu kejadian penyakit jantung. Usia dan diabetes melitus berpengaruh secara signifikan terhadap waktu kejadian penyakit jantung. Hasil uji regresi Cox menunjukkan bahwa kerawanan pangan, jenis kelamin, hipertensi, diabetes melitus, indeks massa tubuh, merokok, depresi dan hiperkolesterolemia tidak berpengaruh signifikan terhadap waktu kejadian penyakit jantung. Waktu kejadian penyakit jantung dipengaruhi oleh usia, HR:1,93 (CI 95%: 1,17-3,18), dengan rumus prediksi proportional hazard kejadian penyakit jantung adalah : h(t∣X)=h0(t)×exp(0.532×usia15-22−0.122×usia23-42).KesimpulanKerawanan pangan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kejadian dan kesintasan terhadap penyakit jantung pada penduduk Indonesia usia 15-65 tahun. Kejadian penyakit jantung pada penduduk Indonesia usia 15-65 tahun dapat diprediksi dengan rumus:ln(P/P-1)=-5,15+0.81(usia23-42)+1,36(usia43-65)+0.79(obesitasII)+0,71 (hipertensi)+1,25 (hiperkolesterolemia), dengan probabilitas (P) : Kerawanan pangan berhubungan secara tidak langsung dengan kejadian penyakit jantung melalui mediator obesitas, diabetes melitus, hiperkolesterolemia dan hipertensi. Proportional hazard penyakit jantung dipengaruhi oleh usia, dengan rumus prediksi: h(t∣X)=h0(t)×exp(0.532×usia15-22−0.122×usia23-42).Pendidikan kesehatan tentang pola hidup sehat yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung perlu ditingkatkan sejak usia muda. Penggunaan FCS sebagai alat ukur kerawanan pangan perlu dikombinasi dengan instrumen lain yang dapat mengukur ketersediaan, aksesibilitas, dan stabilitas pangan.
| Penulis Utama | : | Saifudin Zukhri |
| Penulis Tambahan | : | - |
| NIM / NIP | : | T511908008 |
| Tahun | : | 2025 |
| Judul | : | Model Prediksi Kerawanan Pangan Terhadap Kejadian Penyakit Jantung Pada Penduduk Indonesia Usia 15-65 Tahun |
| Edisi | : | |
| Imprint | : | Surakarta - Fak. Kedokteran - 2025 |
| Program Studi | : | S-3 Ilmu Kesehatan Masyarakat |
| Kolasi | : | |
| Sumber | : | |
| Kata Kunci | : | kerawanan pangan, penyakit jantung, depresi, IFLS, model prediksi |
| Jenis Dokumen | : | Disertasi |
| ISSN | : | |
| ISBN | : | |
| Link DOI / Jurnal | : | https://www.seejph.com/index.php/seejph/article/view/3437 |
| Status | : | Public |
| Pembimbing | : |
1. Dr. Sumardiyono, SKM.,M.Kes. 2. Dr. Ratih Puspita Febrinasari, dr., M.Sc. 3. Dr. Budiyanti Wiboworini, dr., Sp.,G.K. |
| Penguji | : |
1. Dr. Ratih Dewi Yudhani, dr.,M.Sc. 2. Vitri Widyaningsih, dr., M.S., Ph.D. 3. Prof. Dr. Eti Poncorini Pamungkasari, dr., M.Pd. |
| Catatan Umum | : | |
| Fakultas | : | Fak. Kedokteran |
| Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
|---|---|---|
| Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
| Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |