Penulis Utama : Muhammad Bagus Asysyafiq
NIM / NIP : O0219078
×

Muhammad Bagus Asysyafiq. O0219078. EVALUASI PROGRAM PEMBINAAN PRESTASI MIXED MARTIAL ART (MMA) FKOR UNS

TAHUN 2024. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juni 2025

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi program pembinaan prestasi Mixed Martial Art (MMA) di Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret (FKOR UNS) Tahun 2024 menggunakan pendekatan CIPP (Context, Input, Process, Product). Fokus evaluasi diarahkan pada empat aspek utama, yaitu: (1) evaluasi context untuk mengetahui latar belakang, kebutuhan, dan tujuan program; (2) evaluasi input untuk menilai sumber daya, strategi, serta perencanaan yang digunakan dalam pelaksanaan program; (3) evaluasi process untuk mengkaji pelaksanaan program secara faktual di lapangan; dan (4) evaluasi product untuk melihat hasil yang telah dicapai dari program pembinaan tersebut.

Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan model evaluasi CIPP (Context, Input, Process, Product) untuk menilai berbagai aspek dalam program pembinaan prestasi ini. Sumber data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian ini adalah pengurus, pelatih dan atet PP MMA FKOR UNS. Subjek ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data yang digunakan yaitu model Miles dan Huberman, yaitu reduksi data, penyajian data, dan pernarikan kesimpulan. Teknik uji validitas yang digunakan yaitu triangulasi sumber dan triangulasi teknik.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada dimensi Context, program MMA FKOR UNS memiliki tujuan yang jelas untuk mengembangkan atlet berbakat di bidang MMA dengan dukungan yang memadai dari pihak kampus. Dimensi Input, program ini memiliki SDM yang belum cukup kompeten, serta masih terdapat kekurangan dalam fasilitas dan perlengkapan latihan yang sesuai dengan standar MMA. Dimensi Process menunjukkan bahwa pelaksanaan program berjalan dengan baik meskipun terkendala oleh jadwal latihan yang berbenturan dengan jadwal akademik mahasiswa. Dimensi Product, program ini telah menghasilkan prestasi seperti keberhasilan atlet dalam kompetisi, meskipun skala individual.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada dimensi context, program MMA dirancang dengan visi dan misi yang jelas untuk mencetak atlet berprestasi, serta mendapat dukungan dari lingkungan kampus. Pada dimensi input, ditemukan bahwa sumber daya manusia dan sarana prasarana belum sepenuhnya memadai, di antaranya pelatih belum bersertifikat dan fasilitas latihan MMA masih terbatas. Pada dimensi process, kegiatan latihan telah terstruktur dan dilaksanakan secara berkala, namun masih mengalami kendala waktu akibat benturan dengan jadwal akademik. Sedangkan pada dimensi product, program telah menghasilkan prestasi membanggakan dari beberapa mahasiswa, meskipun masih pada level individu.

 

Kata Kunci: Evaluasi Program, MMA, FKOR UNS, CIPP, Pembinaan Prestasi

×
Penulis Utama : Muhammad Bagus Asysyafiq
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : O0219078
Tahun : 2025
Judul : EVALUASI PROGRAM PEMBINAAN PRESTASI MIXED MARTIAL ART (MMA) FKOR UNS TAHUN 2024
Edisi :
Imprint : SURAKARTA - Fak. Keolahragaan - 2025
Program Studi : S-1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Evaluasi Program, MMA, FKOR UNS, CIPP, Pembinaan Prestasi
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://drive.google.com/drive/folders/1DJyRp7w9qBZXppswIi8tj3LBn-nSFM7z?usp=drive_link
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Agustiyanta, M.Pd
2. Drs. Bambang Wijanarko, M.Kes
Penguji : 1. Dr. Islahuzzaman Nuryadin, M.Or
2. Slamet Widodo, S.Pd., M.Or
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.