Penulis Utama : Briliyanti Noermahayu Putri
NIM / NIP : V3822010

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi anggaran biaya pemeliharaan dan realisasinya pada Perusahaan Umum Daerah Tirta Dharma Purabaya Kabupaten Madiun, mengidentifikasi faktor-faktor penyebab varians, serta memberikan masukan dalam pengelolaan keuangan perusahaan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi dan wawancara selama kegiatan magang. Fokus utama penelitian adalah analisis varians anggaran operasional biaya pemeliharaan pipa distribusi pada tahun 2021– 2024. Hasil analisis menunjukkan bahwa pada tahun 2021, 2022, dan 2023 terjadi varians dengan kategori Favorable, di mana realisasi biaya lebih rendah dari anggaran. Namun, pada tahun 2024, varians berada pada kategori Unfavorable karena realisasi anggaran melebihi target yang telah ditetapkan. Fluktuasi varians ini dipengaruhi oleh kondisi fisik jaringan pipa, jenis serta frekuensi pemeliharaan, dan kebutuhan perbaikan atau penggantian yang berbeda setiap tahunnya. Faktor utama kebocoran pipa disebabkan oleh usia pipa yang telah melebihi 10 tahun dan tekanan air yang tidak stabil akibat kesalahan pembacaan meter. Pemeliharaan korektif cenderung menyebabkan pembengkakan biaya dan menurunkan efisiensi anggaran. Oleh karena itu, strategi yang disarankan meliputi revitalisasi jaringan pipa tua, penerapan teknologi DMA (District Meter Area), penguatan manajemen aset melalui SIMA, pelatihan tim operasional, serta pengalihan fokus pemeliharaan ke model preventif dan prediktif berbasis prinsip value for money. Strategi ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi keuangan dan kinerja operasional perusahaan secara berkelanjutan.

×
Penulis Utama : Briliyanti Noermahayu Putri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : V3822010
Tahun : 2025
Judul : Analisis Varians Anggaran Operasional Biaya Pemeliharaan Pipa Distribusi Sebagai Upaya Pengendalian Keuangan Perumdam Tirta Dharma Purabaya Kabupaten Madiun
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2025
Program Studi : D-3 Akuntansi PSDKU
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : varians, pemeliharaan, pipa, anggaran, efisiensi
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Labbaika Dwi Ayu Rahmawati, S.E., M.Ak
Penguji : 1. Bayu Seto, S.E., M.Acc
2. Labbaika Dwi Ayu Rahmawati, S.E., M.Ak
3. Galuh Tiaramurti, M.Ak
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.