Rehan Izzata Islam. K3220058. Pembimbing Figur Rahman Fuad, S.Pd., MA. PERANCANGAN WEBSITE STATIS KOMUNITAS MAGENTA VISUAL ART DI KABUPATEN MAGETAN SEBAGAI MEDIA PUBLIKASI DAN PENGARSIPAN. Skripsi. Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Juni 2025.Penelitian ini bertujuan untuk merancang website statis yang baik dan sesuai dengan prinsip dari website dan mengetahui keberterimaan website oleh pengunjung setelah website statis diluncurkan untuk Komunitas Magenta Visual Art Magetan. Penelitian ini merupakan penelitian perancangan atau research and development (RnD) dengan model ADDIE. Tahap validasi dinilai oleh ahli media, ahli materi, dan respon dari pengunjung website. Subyek penelitian ini adalah pengunjung yang telah mengakses website. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April-Mei 2025. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu wawancara, observasi partisipasi, angket dan dokumentasi. Tahap analisis menggabungkan analisis kualitatif dan kuantitatif. Teknik perhitungan menggunakan skala linkert yang digunakan dalam uji validitas data.    Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Media website statis terbukti mampu menjadi media publikasi dan pengarsipan yang efefktif dan efisien. Melalui hasil respon keberterimaan pengunjung memeperoleh skor kelayakan 87%, dengan indikator yang menyatakan bahwa pengunjung terbantu dengan website. Halaman galeri karya dan halaman seputar rupa merupakan halaman yang dianggap paling menarik bagi pengunjung karena halaman galeri menunjukkan karya setiap anggota dan seputar rupa menunjukkan fakta menarik tentang dunia seni rupa dan kebudayaan di Magetan