Penulis Utama : Maharani Indah Dewanti
NIM / NIP : G0006015
× ABSTRAK Tujuan: PITC merupakan pendekatan baru dalam survailans HIV dimana provider memberikan rekomendasi untuk menjalani konseling dan tes HIV. Pengambilan keputusan merupakan masalah yang komplek dan sangat krusial dalam bidang kesehatan. Pendidikan merupakan salah satu penentu pengambilan keputusan dalam bidang kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui adanya hubungan antara tingkat pendidikan formal terhadap penerimaan program PITC di Surakarta. Metode: Penelitian ini adalah observasional analitik dengan pendekatan cross sectional. Sampel penelitian adalah semua pasien suspek TB dan pasien TB dengan risiko HIV yang memenuhi kriteria inklusi yang datang ke BBKPM Surakarta dari tanggal 1 Mei 2009 sampai dengan 30 November 2009. Teknik sampling yang dipakai adalah total sampling. Data dianalisis dengan menggunakan Statistical Product and Service Solution (SPSS) 16 for Windows dengan uji statistik Fisher’s Exact Test. Hasil: Dari total 42 sampel terdiri atas 8 orang pendidikan dasar dan 34 orang dengan pendidikan menengah. Setelah dianalisis didapatkan nilai probabilitas (sig(2-tailed)) 1,17 (OR= 1,46;CI=0,03- 21,69). Simpulan: Ada hubungan antara tingkat pendidikan formal dengan penerimaan program Provider Initiated Testing And Counseling (PITC) di Surakarta namun secara statistik tidak bermakna. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut dengan menggunakan sampel yang lebih besar agar presisi OR yang dihasilkan lebih baik. Kata kunci: Tingkat pendidikan formal, PITC ABSTRACT Objective: PITC is a new approach in HIV survaillance wich the clinician recommends, offers and performs HIV testing and counseling. Decision making is a crucial element in the field of medicine. Education level is a factor that determine health behavior. The study is aimed to know a relationship between education level and PITC acceptance. Methods: A cross-sectional study was conducted to all suspect TB and risk for HIV infection. The sampling technique was total sampling from May-November 2009. The relationship between education level and PITC acceptance were analyzed using Statistical Product and Service Solution (SPSS) 16 for Windows and Fisher’s Exact was counted. Results: There was 8 low level educated patients and 34 high educated level patients. There was no significant relationship between education level and PITC acceptance (p=1.17). The odds ratio of risk factors for level education (OR=1.46; CI=0.03- 21.69) Conclusions: The study shows that there is no significant relationship between education level and PITC acceptance. It’s necessary to do the study with more sample to get the better OR presition. __________________________________________________________________ Keywords: education level, PITC acceptance.
×
Penulis Utama : Maharani Indah Dewanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0006015
Tahun : 2010
Judul : Hubungan antara tingkat pendidikan formal terhadap penerimaan program Provider Initiated Testing and Counseling (PITC) di Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2010
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedoketeran Jur. Kedokteran-G.0006015-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ari N. Probandari, dr., MPH.,
2. Eti Poncorini P, dr., MPd.,
Penguji :
Catatan Umum : 3849/2010
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.