Penulis Utama : Kartika Purwitasari
NIM / NIP : X7108701
× ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan berhitung penjumlahan dan pengurangan melalui pendekatan kontekstual pada siswa kelas I SD Negeri Puhgogor 01 Bendosari Sukoharjo Tahun 2010. Variabel dalam penelitian ini adalah kemampuan berhitung dan penerapan pendekatan kontekstual. Jenis penelitiannya Penelitian Tindakan Kelas (PTK) selama 3 siklus. Penelitian ini melalui empat tahap, yaitu: perencanaan, tindakan, observasi, refleksi dan dilakukan secara berulang atau siklus. Teknik untuk mengumpulkan data meliputi: observasi, wawancara dan tes. Observasi digunakan sebagai dasar untuk melakukan penelitian lebih lanjut data ini mengenai seluruh aktivitas siswa dalam pembelajaran. Wawancara digunakan untuk mengumpulkan, mengungkapkan motivasi, maksud atau penjelasan dari responden. Tes dimaksudkan untuk mengukur seberapa jauh hasil yang diperoleh siswa dalam pembelajaran. Teknik analisis data menggunakan metode perbandingan tetap dengan langkah hipotesis kerja, reduksi data, kategorisasi, sintesisasi dan penarikan kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian di atas dapat disimpulkan penerapan pendekatan kontekstual dapat meningkatkan kemampuan berhitung penjumlahan dan pengurangan pada siswa kelas I SD Negeri Puhgogor 01 Bendosari Sukoharjo. Hal ini didukung oleh data tes awal sebelum tindakan, siklus I, siklus II, dan siklus III dengan nilai rata-rata 49,65 menjadi 65,86 menjadi 69,65 menjadi 78,62. Adanya peningkatan prosentase ketuntasan belajar dari tes awal sebelum tindakan, siklus I, siklus II, dan siklus III dengan persentase 37,93% menjadi 65,51% menjadi 79,31% dan menjadi 93,10%. Kata kunci : Pendekatan kontekstual, kemampuan berhitung. ABSTRACT The goal of this research is to improve students aritmatic ability by applying contextual approach for student in first grade of Puhgogor 01 Elementary School, Bendosari Sukoharjo in 2010. Variable of the research is aritmatic ability and application of contextual approach. The approach form are qualitative descriptive and class action approach. This research pass through four steps, namely: planning, action, observation and reflecting and they are done repeatedly. Tehnique for collecting data include: observation, interview and test. Observation is used as basis on further research. It’s about student’s activities in learning. Interview is used to collect, to reveal student’s learning motivations, purpose andexplanation of respondent. Test is done to measure student’s result learning. Data analysis technique pass through work hypothesis, data reduction, categorizing, synthesize and making conclusion. Based on the result of the research above it can conclude that application of contextual approach in learning process can improve student’s aritmatic ability in first grade of Puhgogor 01 Elementary School, Bendosari Sukoharjo. It’s proven by the result of pretest before the class action, first cycle, second cycle and third cycle. They show the average: 49,65 to 65,86 to 69,65 to 78,62. There are significant improvement in percentage of student’s achievement in learning from pretest, first cycle, second cycle and third cycle, namely: 37,93% to 65,51% to 79,31% and 93,10%. Key words : contextual approach, aritmatic ability.
×
Penulis Utama : Kartika Purwitasari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X7108701
Tahun : 2010
Judul : Penerapan pendekatan kontekstual untuk meningkatkan kemampuan berhitung siswa kelas I SD Negeri Puhgogor 01 Bendosari Sukoharjo semester genap tahun 2010
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2010
Program Studi : S-1 PGSD Surakarta PPKHB
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prog. Studi PGSD-X.7108701-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Usada, M.Pd.
2. Drs. Djaelani, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum : 78/2010
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.