Penulis Utama : Krisna Sulistya
NIM / NIP : I0104088
× Penggunaan polymer sebagai bahan tambah pada repair mortar diharapkan dapat menjadi bahan tambah yang berfungsi sebagai bahan pengikat butiran agregat dengan semen, sehingga campuran lebih liat, tidak getas dan lebih elastis sehingga dapat mengimbangi susut (shrinkage) yang terjadi pada repair material yang dapat mengakibatkan terlepasnya ikatan repair material dengan bagian yang diperbaiki (dilaminasi). Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya nilai susut repair mortar dengan bahan tambah polymer, serta mengetahui perbandingan nilai susut terhadap repair yang lain (repair mortar buatan pabrik dan mortar biasa). Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah dengan mengadakan suatu percobaan di laboratorium secara langsung untuk mendapatkan data atau hasil yang menghubungkan variabel-variabel yang diamati. Dalam percobaan ini akan dicatat perubahan panjang sampel sehingga didapat nilai shrinkage. Dari hasil analisis diketahui mortar tanpa bahan tambah polymer mengalami shrinkage sebesar 1131 microstrain pada saat umur mortar 84 hari, mortar dengan bahan tambah polymer 2% mengalami shrinkage sebesar 1014 microstrain sedangkan mortar dengan bahan tambah polymer 6% mengalami susut paling besar yaitu sebesar 1291 microstrain. Sehingga penambahan polymer tidak dapat difungsikan untuk mengurangi atau mencegah shrinkage yang terjadi pada repair mortar, karena nilai shrinkage justru semakin besar sejalan dengan penambahan kadar polymer. Dapat diketahui pula pada benda uji dengan bahan tambah polymer mempunyai nilai shrinkage yang cenderung tinggi pada awal pengeringan, namun setelah 1 bulan, penambahan nilai shrinkage cenderung sangat kecil. Kata kunci : Shinkage, Polymer, Repair mortar
×
Penulis Utama : Krisna Sulistya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0104088
Tahun : 2010
Judul : Susut repair mortar dengan bahan tambah polymer(shrinkage of repair mortar containing polymer)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Teknik - 2010
Program Studi : S-1 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Teknik Jur. Teknik Sipil-I.0104088-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. S A Kristiawan, ST, MSc, Ph.D
2. Ir. Sunarmasto, MT
Penguji :
Catatan Umum : 1463/2010
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.