Penulis Utama : Titiek Suyatmi
NIM / NIP : S840209128
× ABSTRAK Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan: (1) struktur novel Memoirs of A Geisha dan Kembang Jepun; (2) unsur-unsur struktur novel Memoirs of A Geisha dan Kembang Jepun; (3) persamaan dan perbedaan unsure-unsur struktur novel Memoirs of A Geisha dengan Kembang Jepun dengan pendekatan intertekstualitas; dan (4) nilai pendidikan yang terkandung di dalam kedua novel tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Metode ini digunakan untuk menggali sumber informasi dan data yang berupa teks-teks sastra sehingga data yang tampil bukan berupa konsep -konsep secara statistik. Teknik pengumpulan data yang digunakan: (1) teknik interaktif dan mencatat dokumen dengan content analisis; (2) baca catat; (3) teknik riset pustaka. Data yang sudah terkumpul dianalysis dengan model analisis interaktif tiga alur kegiatan: (1) reduksi data; (2) penyajian data, dan (3) peran kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua novel tersebut (1) mempunyai persamaan struktur naratif sehingga novel Memoirs of A Geisha sebagai hipogram, sedangkan novel Kembang Jepun sebagai teks tranformasi; (2) unsur-unsur struktur kedua novel tersebut berupa amanat, tema, alur, perwatakan, penokohan, setting, dan point of view secara struktural mempunyai persamaan dan perbedaan; (3) kedua novel tersebut mempunyai persamaan tema yaitu hidup penuh perjuangan, dan cinta penuh pengorbanan, sedangkan persamaan amanat pada kedua novel tersebut adalah untuk mencapai kebahagiaan manusia harus bekerja keras. Alur kedua novel secara umum menggunakan alur maju, karakterisasi tokoh, kedua novel menggunakan metode analitik dan dramatik penokohan kedua novel terdiri dari tokoh utama dan tokoh bawahan, latar (setting) cerita adalah Kyoto, Yokoido, dan Amerika untuk novel Memoirs of A Geisha, sedangkan setting novel Kembang Jepun adalah Surabaya, Blitar, Minahasa, dan Jepang; sudut pandang atau point of view kedua novel menggunakan sudut pandang persona pertama atau gaya aku; (4) nilai pendidikan yang terkandung di dalam kedua novel tersebut adalah nilai pendidikan moral dan nilai pendidikan budaya. ABSTRACT This research aims to describe: 1) the narrative structure of the novel Memoirs of A Geisha and the novel Kembang Jepun, 2) the structural elements of the novel Memoirs of A Geisha and the novel Kembang Jepun, 3) the similarities and the differences between the structural elements of the two mentioned novels, and 4) education values containing in the two novels. The qualitative descriptive method was applied in this research. This method, then was used to explore the source of information and data which were presented in the form of literary texts; therefore, the data appear in this research are in the form concepts or categories which can not be statistically counted. The techniques of data collecting applied in this research were: 1) interactive technique and record technique by using content analysis,2) record technique, 3) library research technique. The data which had been collected, then were analyzed using three categories of interactive analysis : 1) data reduction, 2) data presentation, and 3 ) conclusion or verification. The result of the study showed that 1) the two novels had the similiarities in the term of narrative structure; therefore, the novel Memoirs of A Geisha functioned as a hypogram, while the novel Kembang Jepun functioned as a transformational text; 2)The two novels had both similarities and differences in term of moral teaching, theme, plot, character, characterization, setting, and point of view, 3) The two novels had similar themes: life is full of struggles, and love needs sacrifice. And the moral teachings of the two novels were similar : one has to strive to pursue happiness. Both the two novels used the progressive plot. The two novels used analytic and dramatic method in presenting the characterization. There were two kinds of characters in the two mentioned novels: major and minor characters. The settings of the novel Memoirs of A Geisha are: Kyoto, Yokoido, and America. The settings of the novel Kembang Jepun are: Surabaya, Blitar, Minahasa, and Japan. The Point of view of the two novels was the first-person point of view. 4) Both the novels had moral teaching and cultural values education.
×
Penulis Utama : Titiek Suyatmi
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S840209128
Tahun : 2010
Judul : Kajian intertekstual dan nilai pendidikan antara Novel Memoirs Of A Geisha karya Arthur Golden dengan Novel Kembang Jepun karya Remy Sylado
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2010
Program Studi : S-2 Pendidikan Bahasa Indonesia
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Pendidikan Bahasa Indonesia-S840209128-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. St. Y. Slamet, M.Pd.
2. Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum : 3068/2010
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.