Penulis Utama : Tri Ardianto Agung Yuwono
NIM / NIP : X2707001
× A B S T R A K Penelitian Tindakan Kelas ini bertujuan untuk mengetahui apakah penggunaan model pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan motivasi belajar siswa; untuk mengetahui apakah penggunaan model pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan mutu pembelajaran Matematika; dan untuk mengetahui apakah hambatan penggunaan model pembelajaran kontekstual pada pembelajaran matematika kelas V di SD Negeri Gantungan 01. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang menggunakan metode deskriptif kualitatif model dua siklus dengan langkah: perencanaan, tindakan,observasi, dan refleksi. Subjeknya adalah siswa kelas V SD Negeri Gantungan 01 dan dilaksanakan pada semester II tahun pelajaran 2009/2010. Pengumpulan data dengan observasi langsung selama tindakan, hasil angket motivasi dan wawancara sederhana. Pada siklus I dan siklus II tidak terdapat siswa yang memiliki motivasi rendah. Siswa yang memiliki motivasi sedang pada siklus I sebanyak 34 persen; pada siklus II menjadi 8,5 persen; berarti terjadi penurunan sebanyak 25,5 persen. Siswa yang memiliki motivasi tinggi pada siklus I sebanyak 63 persen; pada siklus II menjadi 68,5 persen; berarti terjadi kenaikan sebanyak 5,8 persen. Siswa yang memiliki motivasi sangat tinggi pada siklus I sebanyak 3 persen; pada siklus II menjadi 23 persen; berarti terjadi kenaikan sebanyak 20 persen. Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa berdasarkan hasil analisis deskriptif ternyata terdapat peningkatan motivasi belajar dalam pengajaran matematika dengan menggunakan pendekatan kontekstual Kata kunci : motivasi, kontekstual, matematika sd
×
Penulis Utama : Tri Ardianto Agung Yuwono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X2707001
Tahun : 2010
Judul : Peningkatan motivasi belajar matematika melalui model pembelajaran kontekstual (pada kelas V SD Negeri Gantungan 01 tahun pelajaran 2009/2010)
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2010
Program Studi : -
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prog. Studi PGSD-X.2707001-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Taufiq Lilo, S.T., M.T.
Penguji :
Catatan Umum : 143/2010
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.