Penulis Utama : Ngatirin
NIM / NIP : S340908018
× Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah prinsip-prinsip pejanjian akad mudharabah pada Baitul Maal wat Tamwil (BMT) Tumang Boyolali sudah sesuai dengan syariat Islam dan faktor apakah yang menyebabkan terjadinya ingkar janji serta bagaimana cara penyelesaiannya. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan gabungan yaitu doktrinal (normatif) dan empiris (non-doktrinal) atau pendekatan socio legal, dengan menggunakan sumber data primer dan sekunder. Data sekunder mencakup bahan hukum primer, sekunder dan tersier, sedang tehnik pengumpulan data dengan mengadakan wawancara, observasi dan studi kepustakaan, kemudian teknik analisa data menggunakan analisis kualitatif. Dari hasil penelitian ini ditemukan nilai-nilai yang terkadung dalam prinsip-prinsip perjanjian akad mudharabah pada Baitul Maal wat Tamwil (BMT) Tumang Boyolali dalam produk simpanan, deposito dan pembiayaan mudharabah telah sesuai dengan syari’at Islam, karena sudah di laksanakannya prinsip prinsip perjanjian akad mudharabah. Faktor-faktor yang menyebabkan terjadinya ingkar janji dalam akad mudharabah disebabkan kurang memadainya sumber daya manusia, manajemen lembaga keuangan syariah, sistem informasi dan teknologi, serta tidak adanya standar moral yang ditetapkan dalam kegiatan pembiayaan. Kemudian sebagai solusinya adalah harus menguasai aspek teknis, menguasai hukum filosofis ekonomi syariah dan hukum ekonomi syariah. Jika terjadi pelanggaran perjanjian diselesaikan dengan sistem perdamaian (sulhu) kemudian arbitrase (tahkim) dan dengan proses peradilan (al-qadha).
×
Penulis Utama : Ngatirin
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S340908018
Tahun : 2009
Judul : Analisis implementasi prinsip-prinsip perjanjian akad mudharabah pada baitul maal wat tamwil (BMT) tumang Boyolali
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Hukum - 2009
Program Studi : S-2 Ilmu Hukum Islam
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Hukum Program Studi Ilmu Hukum -S340908018-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Muchsin, S.H.
2. Moh. Jamin, S.H., M.Hum.
Penguji :
Catatan Umum : 4220/2009
Fakultas : Fak. Hukum
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.