Penulis Utama : Fajar Anisah Fauziah
NIM / NIP : K8406022
× ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bekerja sambilan di sektor informal sebagai budaya pemanfaatan waktu senggang mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi FKIP UNS, yang dilihat dari (1) alasan mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi FKIP UNS memilih untuk bekerja sambilan di sektor informal dalam memanfaatkan waktu senggang (2) dampak perilaku mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi FKIP UNS yang bekerja sambilan dalam kegiatan perkuliahan. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif dengan fenomenologi. Sumber data dalam penelitian ini berupa manusia (informan), aktivitas dan tempat, serta dokumen lain yang menunjang penelitian ini. Teknik cuplikan yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive. Pengumpulan data menggunakan observasi langsung, wawancara dan dokumentasi. Untuk mencari validitas data menggunakan trianggulasi sumber (data). Teknik analisis dengan menggunakan model analisis interaktif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan, pertama alasan mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi bekerja sambilan dapat dilihat melalui (1) tujuan bekerja sambilan, yaitu memenuhi kebutuhan ekonomi karena keadaan ekonomi keluarga yang kurang mampu, memanfaatkan waktu luang dengan kegiatan yang produktif dan ingin mencari pengalaman baru. (2) usaha-usaha yang digeluti oleh mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi adalah usaha yang memakai sistem shift, antara lain usaha rental komputer, warung internet (warnet), guru les privat dan rental palystation (PS). (3) Dalam bekerja, mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi mempertimbangkan beberapa hal yang kemudian menjadi alasan mahasiswa dalam memilih pekerjaan yang digeluti yaitu pekerjaan mempunyai jam kerja yang fleksibel, tidak memiliki persyaratan khusus bagi karyawan, peraturan sebagai karyawan tidak mengikat, sesuai dengan keahlian, sesuai dengan hobi serta mempertimbangkan peraturan kos. Kedua, bekerja sambilan yang digunakan sebagai budaya pemanfaatan waktu senggang mempunyai dampak positif dan negatif bagi mahasiswa Pendidikan Sosiologi Antropologi, FKIP UNS. Dampak positif dari bekerja sambilan yaitu mendapatkan pengetahun dan pengalaman baru, dapat hidup mandiri serta dapat menambah teman atau memperluas pergaulan. Sedangkan dampak negatif timbul ketika mahasiswa tersebut tidak dapat membagi waktu dengan baik. Dampak negatif tersebut yaitu datang terlambat dalam perkuliahan, terlambat dalam mengumpulkan tugas, berkurangnya waktu untuk belajar, berkurangnya minat untuk kuliah, serta berkurangnya interaksi dengan teman satu kelas. ABSTRACT Objectivis of the research are to know thw culture of the Sociology Antropology’s student of FKIP UNS to spent their leisure time to work as part time worker, that it can be seen (1) why the choose as part time worker in informal sector in their leisure time. (2) the effec that happened to Sociology Antrophology’s student behavior in their lecturing activity. The method that use in the research in qualitative approach with phenomenology. The source of the data in this research is a human (informant), activity and place, and also enother document to support this research. The technique of this research is purposive. The writer used directly observation, interview and documentation to collact the data. And to get the validity of the data used trianggulation rosource (data). The technique of the analysis used is interactive analysis. Based of the result of the research it can conclude, that first, the reason why the Sosiology Antropology’s student work as part time worker, can be seen by (1) the purpose of the working, that is to fullfil their economic needed becouse their family economic condition didn’t support them, so that they spent their free time with productive activity and looked for new experience. (2) The informal sector that they work as part time worker is used shift system, such as computer rent, internet service (warnet), private teacher and playstation rent (PS). (3) In choosing the job as part time worker the university students consider some thing, there are the job has fleksible working hours, didn’t have certain qualification to the employee, didn’t have strigth rules, suitable with their skills and hobies and near with their bourding house. Second, the effect that happend to the university students who work as part time worker. A positive effect is they get new experience and knowledge, they can life independently and also get more friends. And the negative effect is when they cannot divided their time wisely. The negative effect that happend are they came late to study and go to campus getting less, they didn’t have enough time to study, and they didn’t have enough time to interact with their friends.
×
Penulis Utama : Fajar Anisah Fauziah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K8406022
Tahun : 2010
Judul : Bekerja sambilan di sektor informal sebagai budaya pemanfaatan waktu senggang (studi fenomenologi tentang alasan bekerja sambilan dan dampak perilaku mahasiswa yang bekerja sambilan dalam kegiatan perkuliahan mahasiswa pendidikan sosiologi antropologi fki
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2010
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Sosiologi Antropologi-K.8406022-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. MH. Sukarno, M. Pd
2. Atik Catur Budiati, S. Sos, M. A
Penguji :
Catatan Umum : 1935/2010
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.