Pengaruh penggunaan pendekatan keterampilan proses dalam pembelajaran fisika ditinjau dari bentuk tugas terhadap kemampuan kognitif siswa kelas X SMK Negeri 5 Surakarta tahun ajaran 2008/2009
Penulis Utama
:
Ariyati
NIM / NIP
:
K2505008
×ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Ada tidaknya pengaruh
penggunaan pendekatan keterampilan proses melalui metode eksperimen dengan
metode demonstrasi terhadap kemampuan kognitif siswa pada pokok bahasan Usaha
dan Energi. (2) Ada tidaknya pengaruh penggunaan bentuk tugas secara individu dan
kelompok terhadap kemampuan kognitif siswa pada pokok bahasan Usaha dan
Energi. (3) Ada tidaknya interaksi penggunaan pendekatan keterampilan proses
dengan bentuk tugas yang digunakan terhadap kemampuan kognitif siswa pada
pokok bahasan Usaha dan Energi.
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi pada penelitian ini
adalah semua siswa kelas X SMKN 5 Surakarta yang terdiri dari 4 kelas. Sampel
yang diambil sebanyak empat kelas, terdiri dari kelas eksperimen yaitu kelas X TPM
A yang berjumlah 31 siswa dan X TPM D yang berjumlah 36 siswa, sedangkan dua
kelas yang lain sebagai kelompok demostrasi yaitu kelas X TPM B yang berjumlah
34 siswa dan X TPM C yang berjumlah 35 siswa. Pengumpulan data menggunakan
teknik dokumentasi untuk memperoleh data kemampuan awal siswa dan teknik tes
untuk memperoleh data kemampuan kognitif siswa pada pokok bahasan Usaha dan
Energi. Pengujian hipotesis dilakukan dengan teknik anava dua jalan dengan
frekuensi sel tidak sama yang didahului dengan uji prasyarat analisis meliputi uji
normalitas dan uji homogenitas dari nilai tes kemampuan kognitif pada pokok
bahasan Usaha dan Energi. Kemudian dilanjutkan dengan uji lanjut anava
menggunakan metode Scheffe.
Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : (1) Ada pengaruh
penggunaan pendekatan keterampilan proses melalui metode eksperimen dan metode
demonstrasi terhadap kemampuan kognitif siswa (Fhitung = 7,41> Ftabel = 3,91). Dari
vii
uji lanjut anava menggunakan metode Scheffe diperoleh bahwa ada perbedaan rerata
yang signifikan antara penggunaan metode eksperimen dan metode demonstrasi.
Karena A1 X = 75,24> A2 X = 70,55; maka pengajaran dengan pendekatan keterampilan
proses melalui metode eksperimen memberikan pengaruh yang lebih baik dibanding
dengan metode demonstrasi terhadap kemampuan kognitif siswa; (2) Ada pengaruh
penggunaan bentuk tugas individu dan kelompok terhadap kemampuan kognitif
siswa pada materi Usaha dan Energi ( Fhitung = 5,69 > Ftabel = 3,91). Dari uji lanjut
anava menggunakan metode Scheffe diperoleh bahwa ada perbedaan rerata yang
signifikan antara penggunaan bentuk tugas individu dan kelompok. Karena B1 X =
74,95 > B2 X = 70,84; maka penggunaan bentuk tugas individu memberikan pengaruh
yang lebih baik dibanding dengan penggunaan bentuk tugas kelompok, terhadap
kemampuan kognitif siswa; (3) Tidak terdapat interaksi penggunaan metode
mengajar dengan bentuk tugas yang digunakan terhadap kemampuan kognitif siswa
pada materi Usaha dan Energi ( Fhitung = 0,74 < Ftabel = 3,91).
Dengan diperoleh kesimpulan penelitian, maka sebagai implikasinya adalah
pendekatan keterampilan proses dan bentuk tugas yang digunakan berpengaruh
terhadap kemampuan kognitif siswa. Siswa yang diberi perlakuan pendekatan
keterampilan proses melalui metode eksperimen dan mengerjakan tugas berbentuk
individu kemampuan kognitifnya lebih baik. Dengan terbuktinya hal tersebut, maka
guru dapat menggunakan pendekatan pembelajaran yang sesuai dalam pembelajaran
Fisika dan memperhatikan bentuk tugas yang akan digunakan untuk evaluasi hasil
belajar siswa.
×
Penulis Utama
:
Ariyati
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K2505008
Tahun
:
2009
Judul
:
Pengaruh penggunaan pendekatan keterampilan proses dalam pembelajaran fisika ditinjau dari bentuk tugas terhadap kemampuan kognitif siswa kelas X SMK Negeri 5 Surakarta tahun ajaran 2008/2009
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - Pasca Sarjana - 2009
Program Studi
:
S-1 Pendidikan Teknik Mesin
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-Pasca Sarjana Jur.PTK-K.2505008-2009
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Drs. H. Suwachid, MPd, MT 2. Drs. Subagsono, MT
Penguji
:
Catatan Umum
:
827/2009
Fakultas
:
Fak. KIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.