Penulis Utama : Masiman
NIM / NIP : S830908125
× Tujuan dari penelitian untuk mengetahui, 1) pengaruh penggunaan model STAD dan TGT terhadap prestasi belajar kimia, 2) pengaruh sikap percaya diri siswa terhadap prestasi belajar kimia, 3) pengaruh sikap sosial siswa terhadap prestasi belajar kimia, 4) interaksi model pembelajaran dan sikap percaya diri terhadap prestasi belajar kimia, 5) interaksi model pembelajaran dan sikap sosial terhadap prestasi belajar kimia, 6) interaksi sikap percaya diri dan sikap sosial terhadap prestasi belajar kimia, dan 7) interaksi model pembelajaran, sikap percaya diri, dan sikap sosial terhadap prestasi belajar kimia. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Januari 2009 – September 2009. Metode yang digunakan adalah metode eksperimen. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas X, SMA Negeri 1 Semin tahun pelajaran 2008/2009. Sampel dalam penelitian ini adalah 2 kelas yang diambil secara acak (classter random). Kelas yang menggunakan model STAD terpilih kelas X.3 dan kelas yang menggunakan model TGT terpilih X.1. Teknik pengumpulan data variabel prestasi belajar kognitif digunakan metode tes, sikap percaya diri dan sikap sosial digunakan metode angket. Uji hipotesis penelitian menggunakan anava tiga jalan sel tidak sama dengan bantuan sofware Minitab 15. Hasil analisis penelitian adalah 1) tidak ada beda pengaruh penggunaan model STAD dan TGT terhadap prestasi belajar kimia, p-value = 0,189 > 0,050 2) ada pengaruh sikap percaya diri siswa terhadap prestasi belajar kimia, p-value = 0,00 < 0,050. Siswa yang mempunyai sikap percaya diri tinggi mempunyai prestasi belajar yang lebih baik dibandingkan sikap percaya diri siswa rendah. 3) tidak ada pengaruh sikap sosial siswa terhadap prestasi belajar kimia, p-value = 0,702 > 0,050 4) tidak ada interaksi model pembelajaran dan sikap percaya diri siswa terhadap prestasi belajar kimia, p-value = 0,825 > 0,050 5) tidak ada interaksi model pembelajaran dan sikap sosial siswa terhadap prestasi belajar kimia, p-value = 0,331 > 0,050 6) tidak ada interaksi sikap percaya diri dan sikap sosial siswa terhadap prestasi belajar kimia, p-value = 0,739 > 0,050 dan 7) tidak ada interaksi model pembelajaran, sikap percaya diri, dan sikap sosial terhadap prestasi belajar kimia. p-value = 0,163 > 0,050. Pembelajaran dengan menggunakan model STAD mempunyai rerata prestasi belajar yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan pembelajaran menggunakan model TGT
×
Penulis Utama : Masiman
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S830908125
Tahun : 2009
Judul : Pembelajaran kimia dengan student team achievement division dan team games tournament ditinjau dari Sikap percaya diri dan sikap sosial siswa (studi kasus siswa kelas X SMA Negeri 1 Semin tahun pelajaran 2008/2009 dengan materi pembelajaran reaksi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2009
Program Studi : S-2 Pendidikan Sains
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana Prog. Studi Pendidikan sains-S.830908125-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Drs. Sentot Budi Raharjo,Ph.D
2. Drs Haryono, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum : 1417/2010
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.