Penulis Utama : Sunarso
NIM / NIP : I1305043
× ABSTRAK Agen air mineral ASLI merupakan agen penyalur air mineral galon bermerk ASLI yang memiliki mesin pengisian ulang air mineral galon sendiri yang berlokasi di Sukoharjo, salah satu aktivitas pemindahan barang yang dilakukan di agen tersebut adalah berupa pemindahan galon air mineral yang memiliki berat 19 kg yang dilakukan oleh pekerja dari bagian pengisian air mineral menuju ke gudang yang berjarak 100m, dengan menggunakan fasilitas kerja berupa troli. Berdasarkan kuisoner Nordic Body Map yang diberikan pada pekerja bagian pemindahan galon air mineral, dapat diketahui rata-rata tingkat keluhan rasa sakit terbesar yaitu bagian pergelangan tangan kanan, siku kanan, lengan atas kanan, lengan bawah kanan, lutut kanan dan lutut kiri. Pada penelitian ini, perancangan fasilitas kerja yang berupa troli galon air mineral dilakukan dengan terlebih dahulu melakukan analisis postur kerja dengan metode REBA, kemudian menentukan dimensi anthropometri guna menentukan dimensi troli galon air mineral dan memperoleh hasil rancangan secara ergonomi. Data anthropometri diambil dari pekerja di agen air mineral ASLI pada saat penelitian. Berdasarkan hasil simulasi dengan gambar 3D dan perhitungan dengan metode REBA, troli galon air mineral hasil rancangan dengan pendekatan anthropometri dapat memberikan perbaikan pada postur kerja pekerja. Hasil skor REBA tertinggi sebelum perancangan adalah 11 artinya memiliki level resiko sangat tinggi, sedangkan hasil skor REBA tertinggi setelah perancangan adalah 5 artinya memiliki level resiko sedang. Kata kunci: nordic body map, anthropometri, metode REBA, ergonomi, troli galon air mineral. xix + 133 halaman, 32 tabel, 39 gambar, 14 lampiran Daftar pustaka: 18 (1979-2008) ABSTRACT ASLI agent is an agent of gallons of mineral water supplier branded ASLI, these agents have a machine-gallon mineral water refilling itself, located in Sukoharjo. One of the activities conducted in the movement of goods is a transfer agent of gallons of mineral water which weighs 19 kg, the activity carried out by workers from the filling of mineral water to the barn, a distance of 100m, using work facilities such as the trolley. Nordic Body Map Based on questionnaires given to workers moving parts gallons of mineral water, can know the average level of complaint is the biggest pain right wrist, right elbow, right forearm, right forearm, right knee, and left knee. In this study, the design of work facilities such as mineral water gallon cart is preceded by working posture analyzing REBA method, and then determine the anthropometric dimensions in order to determine the dimensions of the trolley gallons of mineral water and get results in ergonomic design. Anthropometric data were taken from workers at the agency ASLI mineral water during the research. Based on the simulation results with 3D drawings and calculations with the REBA method, trolleys gallons of mineral water from the design with anthropometric approach can provide improvement in the working postures of workers. Results REBA score the highest before the design is 11 it means to have a very high risk level, whereas the REBA score was the fifth highest after the design Means to have a moderate risk level Keywords : Nordic body map, anthropometry, methods of REBA, ergonomics, trolleys trolleys gallon of mineral water. xvii + 133 pages, 32 table, 39 drawings, 14 attachments Bibliography: 9 (1989 -2008)
×
Penulis Utama : Sunarso
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I1305043
Tahun : 2010
Judul : Perancangan troli sebagai alat bantu angkut galon air mineral dengan pendekatan anthropometri (studi kasus : agen air mineral asli Sukoharjo)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Teknik - 2010
Program Studi : S-1 Teknik Industri Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Teknik Jur. Teknik Industri-I.1305043-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum : 5069/2010
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.