Perubahan nilai simpangan horisontal bangunan bertingkat setelah pemasangan dinding geser pada tiap sudutnya
Penulis Utama
:
Wahyu Tri Kuncoro
NIM / NIP
:
I0105021
×ABSTRAK
Indonesia dengan tingkat kepadatan penduduk yang tinggi serta ketersediaan lahan yang semakin berkurang mengharuskan pembangunan suatu struktur secara vertikal (struktur bertingkat). Indonesia juga merupakan negara yang memiliki intensitas gempa yang tinggi. Struktur bertingkat rawan terhadap simpangan horisontal (drift) ketika terjadi gempa. Salah satu metode untuk mengurangi simpangan horisontal yaitu dengan pemasangan dinding geser (shearwall). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perubahan nilai simpangan horisontal yang terjadi pada struktur bertingkat setelah pemasangan dinding geser.
Metode penelitian berupa analisis struktur baja 8 lantai dengan ukuran 30m x 50m tanpa dinding geser dan dengan dinding geser yang direncanakan sebagai pusat perdagangan. Perhitungan analisis struktur menggunakan perangkat lunak ETABS v.9.0. Hasil dari analisis ini adalah simpangan masing-masing tingkat dan simpangan antar tingkat. Hasil analisis tersebut digunakan untuk mengontrol kinerja batas layan dan kinerja batas ultimit struktur.
Hasil analisis menunjukan bahwa dengan penggunaan dinding geser dapat mengurangi simpangan horisontal (drift), simpangan antar tingkat dan waktu getar alami. Penggunaan dinding geser mampu mengurangi simpangan horisontal tingkat yaitu sebesar 67,08 % pada arah X dan 67,19 % pada Arah Y. Simpangan antar tingkat berkurang sebesar 59,30 % pada arah X dan 56,95 % pada Arah Y. Waktu getar alami untuk arah X berkurang sebesar 41,01 % , sedangkan untuk arah Y sebesar 43,42 %. Hal ini berarti bahwa penggunaan dinding geser dapat meningkatkan kekakuan, kekuatan dan stabilitas struktur.
Kata kunci : Simpangan horisontal, dinding geser
ABSTRACT
Indonesia with high population density level and diminishing of land availability requires a vertical structure (highrise building). Indonesia is also a country that has a high intensity of earthquake. Highrise building is vulnerable to the occurrence of drift during the earthquake. One method to reduce the drift is by installing shearwalls. The objective of this study was to determine changes of drift value in high rise building after installing shearwalls.
Research methods using analysis of 8 floor steel structures with a size 30m x 50m without shearwalls and with shearwalls that planned as a trade center. Calculation of structural analysis using ETABS software v.9.0. The results of this analysis is drift of each level and drift between the level. The results of this analysis is used to control the limit performance counter and the limit performance ultimit of structure.
Results of analysis showed that the use of shearwalls can reduce the drift of each level, drift between the level and time of natural vibration. The use of shear walls can reduce the level of the drift 67,08 % in the X direction and 67,19 % % in the Y direction. Drift between the level decreased 59,30 % in the X direction and 56,95 % in the Y direction. Natural vibration time for the X direction reduced by 41,01 % while for the Y 43,42 %.. This means that the use of shear walls can increase the stiffness, strength and stability of the structure.
Keywords : drift, shearwall
×
Penulis Utama
:
Wahyu Tri Kuncoro
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
I0105021
Tahun
:
2010
Judul
:
Perubahan nilai simpangan horisontal bangunan bertingkat setelah pemasangan dinding geser pada tiap sudutnya
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F. Teknik - 2010
Program Studi
:
S-1 Teknik Sipil
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F. Teknik Jur. Teknik Sipil-I.0105021-2010
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Ir. Munawar, HS 2. Purnawan Gunawan, ST, MT
Penguji
:
Catatan Umum
:
312/2010
Fakultas
:
Fak. Teknik
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.