Analisis stress pada panel komposit body angkutan publik melalui simulasi dimensi dua (2-D) dengan pendekatan Metode Elemen Hingga (MEH)
Penulis Utama
:
Heru Pujiyanto
NIM / NIP
:
I0403033
× Abstrak
Struktur komposit sandwich telah banyak digunakan untuk berbagai aplikasi di bidang transportasi. Salah satunya adalah untuk pembuatan panel body dan lantai angkutan publik. Oleh karena itu studi tentang struktur ini diperlukan untuk mengetahui berbagai karakteristik dari bahan ini, terutama tegangan dan defleksi yang terjadi. Sampah kota dapat dipertimbangkan sebagai bahan core komposit sandwich.
Desain komposit sandwich ini dilakukan dengan membuat model dimensi dua (2-D). Dengan memasukkan nilai pembebanan dan propertis bahan, tegangan dan defleksi yang terjadi dapat diketahui dengan menjalankan program stress. Dalam tugas akhir ini dilakukan variasi propertis core dan ketebalan skin dan core. Propertis core yang digunakan adalah model 4T dan 8T untuk atap dan lantai, model 2T dan 4T untuk dinding. Komposit dibuat dengan variasi ketebalan 393, 474 dan 555.
Hasil perhitungan dan analisa menunjukkan core sampah kota mampu mereduksi tegangan dan defleksi dengan nilai yang cukup besar. Panel atap yang paling baik digunakan adalah variasi 555 core 8T dengan tegangan maksimum sebesar 10,46 KPa dan defleksi sebesar 0,22 mm. Panel dinding yang paling baik digunakan adalah variasi 555 core 2T dengan tegangan maksimum sebesar 8,57 KPa dan defleksi sebesar 0,18 mm. Panel lantai yang paling baik digunakan adalah variasi 555 core 8T dengan tegangan maksimum sebesar 9,15 KPa dan defleksi sebesar 0,06 mm.
Structure of sandwich composite have used to many various application in transportation area. One of them is for making panel of body and floor the public transport. Therefore study about this structure is required to know various characteristic of this material, especially stress and deflection that happened. Town garbage can be considered as core of sandwich composite.
Design of sandwich composite is done by making the two dimension (2-D) model. By entering the load and material properties value, stress and deflection knowable by running the stress program. In this final project is done with making variation properties of core and thickness of skin and core. 4T and 8T model is used for roof and floor, 2T and 4T model is used for wall. The variation of thickness are 393, 474 and 555.
Result and analysis show that town garbage core can reduce the value of stress and deflection. The best variation of roof panel is thickness 555 core 8T with maximum stress equal to 10.46 KPa and deflection equal to 0.22 mm. The best variation of wall panel is thickness 555 core 2T with maximum stress equal to 8.57 KPa and deflection equal to 0.18 mm. The best variation of floor panel is thickness 555 core 8T with maximum stress equal to 9.15 KPa and deflection equal to 0.06 mm.
×
Penulis Utama
:
Heru Pujiyanto
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
I0403033
Tahun
:
2010
Judul
:
Analisis stress pada panel komposit body angkutan publik melalui simulasi dimensi dua (2-D) dengan pendekatan Metode Elemen Hingga (MEH)