Burnout pada Karyawan Ditinjau dari Persepsi Budaya Organisasi dan Motivasi Intrinsik di PT. Krakatau Steel
Penulis Utama
:
Nikki Rasuna Katarini
NIM / NIP
:
G0106070
×Persepsi terhadap budaya organisasi merupakan pengertian karyawan terhadap nilai dan pedoman yang memerlukan motivasi intrinsik karena ini merupakan motivator untuk mencapai filosofi organisasi, dapat menjadi faktor terjadinya burnout. Penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara persepsi budaya organisasi dan motivasi intrinsik dengan burnout pada karyawan. Subjek penelitian ini adalah karyawan PT. Krakatau Steel, Cilegon yang berjumlah 30 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: skala sikap dengan model Skala Likert terdiri dari 4 alternatif pilihan jawaban, untuk mengungkap Persepsi Budaya Organisasi, Motivasi Intrinsik, dan Burnout. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi. Untuk mengetahui hubungan ketiganya menggunakan F-test, didapatkan F-reg sebesar p-value 0,000 < 0,05 sedangkan F hitung 43, 738 > dari F tabel 4, 21, maka hipotesis diterima, yaitu terdapat hubungan antara persepsi budaya organisasi dan motivasi intrinsik dengan burnout karyawan. Koefisien korelasi dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode analisis korelasi Product Momen (Pearson). Berdasarkan hasil perhitungan korelasi Product Momen (Pearson) p value sebesar 0,00, p value < 0,05 () maka hipotesis diterima, sehingga dinyatakan ada hubungan antara persepsi budaya organisasi dan motivasi intrinsik dengan burnout pada karyawan sebesar 0, 838. Koefisien korelasi bertanda positif artinya semakin tinggi persepsi budaya organisasi maka semakin tinggi pula burnout yang dialami oleh karyawan. Hasil perhitungan Product Momen (Pearson) untuk hubungan motivasi intrinsik dengan burnout diperoleh p value sebesar 0,000 , p value < 0,05 () maka hipotesis diterima, sehingga dinyatakan ada hubungan antara motivasi intrinsik dengan burnout pada karyawan sebesar 0,873.
Kata kunci: Persepsi Budaya Organisasi, Motivasi Intrinsik, Burnout.
×
Penulis Utama
:
Nikki Rasuna Katarini
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
G0106070
Tahun
:
2011
Judul
:
Burnout pada Karyawan Ditinjau dari Persepsi Budaya Organisasi dan Motivasi Intrinsik di PT. Krakatau Steel
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - F.Kedokteran - 2011
Program Studi
:
S-1 Psikologi
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-F.Kedokteran Jur. Psikologi-G0106070-2011
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. 4. Drs. H. Munawir Yusuf, M.Psi
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. Kedokteran
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.