Penulis Utama : Meta Safitri
NIM / NIP : G0007105
× Tujuan penelitian: Pada saat ini, kualitas hidup mulai digunakan sebagai variabel untuk menunjukkan luaran pada beberapa penyakit kronis, termasuk skizofrenia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kualitas hidup antara pasien skizofrenia gejala positif dan gejala negatif menonjol dan untuk mengetahui perbedaan proporsi pasien skizofrenia dengan gejala positif dan negatif menonjol yang memiliki kualitas hidup yang baik dan tidak baik. Metode penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian observasional analitik dengan pendekatan studi kontrol kasus yang dilaksanakan pada bulan Mei- Juli 2010 di RSJD Surakarta. Pengambilan sampel dilaksanakan secara purposive sampling pada pasien skizofrenia yang pernah mengalami kekambuhan kurang dari empat kali dengan status ekonomi yang tidak terlalu tinggi dan terlalu rendah. Sampel dibedakan menjadi gejala positif menonjol dan negatif menonjol dengan PANSS dan dinilai kualitas hidupnya dengan kuesioner WHO-QoL bref. Diperoleh 128 data dan dianalisis menggunakan uji normalitas data Kolmogorov-Smirnov, uji Mann-Whitney, dan uji Chi Kuadrat melalui SPSS 17.0 for Windows. Hasil penelitian: Didapatkan (1) rerata kualitas hidup pasien skizofrenia dengan gejala positif menonjol sebesar 108,94 ± 17,33 dan untuk gejala negatif menonjol sebesar 63,70 ± 13,78 (2) hasil uji Mann-Whitney didapatkan nilai p = 0,000 (3) hasil uji Chi Kuadrat didapatkan nilai X2= 36,14 dengan p = 0,000 (OR = 52, 99% CI = 11,37 – 239,70). Simpulan penelitian: Terdapat perbedaan kualitas hidup yang sangat bermakna antara pasien skizofrenia gejala positif menonjol dan gejala negatif menonjol serta proporsi pasien skizofrenia yang mempunyai kualitas hidup baik secara sangat bermakna lebih banyak didapatkan pada kelompok pasien skizofrenia yang mempunyai gejala positif menonjol daripada yang negatif menonjol. Kata kunci : kualitas hidup, skizofrenia, gejala positif, gejala negatif
×
Penulis Utama : Meta Safitri
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : G0007105
Tahun : 2010
Judul : Perbedaan Kualitas Hidup antara Pasien Skizofrenia Gejala Positif dan Gejala Negatif Menonjol
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Kedokteran - 2010
Program Studi : S-1 Pendidikan Dokter
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Kedokteran Jur. Ilmu Kedokteran-G0007105-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Aris Sudiyanto, dr., SpKJ (K),
2. Lilik Wijayanti, dr., M.Kes
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.