Penulis Utama : Anita Cahyaningsih
NIM / NIP : X5106002
× Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji ada tidaknya pengaruh penerapan metode pembelajaran Matrix dalam Jarimatika terhadap kemampuan berhitung anak berkesulitan belajar matematika (siswa kelas II SD Negeri Gemolong I Tahun Ajaran 2009/ 2010). Sesuai dengan tujuan penelitian tersebut metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen (Eksperimen Research) yaitu suatu metode penelitian yang melalui uji coba serta observasi yang dilakukan secara berulang- ulang untuk mengetahui hubungan sebab akibat. Dalam penelitian ini menggunakan rancangan kuasi eksperimen Matching Pretest-Posttest Control Group Design. Maka subjek penelitian dibagi dua yaitu satu kelompok sebagai kelompok eksperimen dan yang lain sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data kemampuan berhitung anak berkesulitan belajar matematika dengan menggunakan tes tertulis dengan bentuk tes obyektif. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik non parametrik Uji Rangking Bertanda Wilcoxon (Wilcoxon Signed Rank Test). Dari hasil uji Wilcoxon dihasilkan bahwa ada pengaruh yang signifikan pada penerapan Metode Pembelajaran Matrix dalam Jarimatika pada kemampuan berhitung, terlihat pada post test kedua kelompok didapatkan Z hitung -2,032 dengan probabilitas 0,042. Oleh karena nilai probabilitas dari Z hitung lebih kecil dari probabilitas kesalahan yaitu 5 % (α = 0,05) maka dapat dikatakan ada perbedaan yang signifikan antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen setelah diterapkannya Metode Pembelajaran Matrix dalam Jarimatika terhadap Kemampuan Berhitung Anak Berkesulitan Belajar Matematika siswa kelas II SD Negeri Gemolong I Tahun Ajaran 2009/ 2010).
×
Penulis Utama : Anita Cahyaningsih
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : X5106002
Tahun : 2010
Judul : Efektifitas Penerapan Matrix Learning SystemDalam JarimatikaTerhadap Kemampuan Berhitung Anak Berkesulitan Belajar Matematika (Siswa Kelas II SD Negeri I Gemolong Tahun Ajaran 2009 / 2010)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2010
Program Studi : S-1 Pendidikan Khusus KG Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F.KIP Jur Ilmu Pendidikan-X.5106002-2010
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing :
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. MIPA
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.