Penulis Utama : Asep Yasnanto
NIM / NIP : F1308517
× Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh karakteristik perusahaan yang terdiri dari ukuran perusahaan, umur perusahaan, jenis industri, profitabilitas, likuiditas, solvabilitas, dan leverage terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Penelitian menggunakan teknik purposive sampling dalam pengumpulan data. Data yang digunakan adalah laporan keuangan 221 perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2008 dan 2009. Analisis data dilakukan dengan regresi berganda. Hasil analisis menunjukkan hubungan pengaruh yang signifikan dan positif antara ukuran dan umur perusahaan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan, sedangkan jenis industri berpengaruh signifikan dan negatif terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Profitabilitas, likuiditas, solvabilitas, dan leverage tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap ketepatan waktu pelaporan keuangan. Hasil tersebut mengindikasikan bahwa perusahaan yang beukuran semakin besar, berumur semakin tua, dan bergerak di sektor non-keuangan akan cenderung lebih tidak tepat waktu dalam pelaporan keuangannya. Kata kunci : Karakteristik Perusahaan, Ketepatan Waktu, Pelaporan Keuangan Perusahaan
×
Penulis Utama : Asep Yasnanto
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F1308517
Tahun : 2011
Judul : Pengaruh Karakteristik Perusahaan terhadap Ketepatan Waktu Pelaporan Keuangan
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2011
Program Studi : S-1 Akuntansi Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Akuntansi-F.1308517-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Bandi, M.Si., Ak.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.