Penulis Utama : Ester Hartanti
NIM / NIP : D1808018
× Tujuan penelitian Tugas Akhir ini adalah : 1. Mengetahui koleksi yang dimiliki Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana, 2. Mengetahui layanan dalam pelayanan sirkulasi di Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana, 3. Mengetahui fasilitas yang dimiliki Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana, 4. Mengetahui staf yang dimiliki Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana dalam pelayanan sirkulasi, 5. Mengetahui perubahan sistem layanan sirkulasi dari tertutup menjadi terbuka dan kendala yang muncul dari perubahan sistem layanan tersebut. Metode penelitian Tugas Akhir ini menggunakan metode interview, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian Tugas Akhir ini adalah koleksi yang dimiliki Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana terdiri dari monograf, ACD, CD/CD ROM, disket, DVD, kaset audio, mikrofis, VCD, VHS/beta, jurnal, majalah, tabloid, skripsi, tesis, disertasi, layanan dalam pelayanan sirkulasi di Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana meliputi : peminjaman yaitu peminjaman koleksi diberikan kepada anggota yang memiliki kartu yang masih berlaku, pengembalian yaitu Perpustakaan Universitas-Universitas Kristen Satya Wacana dapat melakukan pengembalian terhadap koleksi yang sedang dipinjam, perpanjangan yaitu koleksi yang dipinjam dapat diperpanjang satu kali jangka waktu peminjaman, jika koleksi tidak sedang dipesan oleh anggota yang lain, pemesanan yaitu pemesanan koleksi yang sedang dipinjam dapat dilayani dengan mengisi formulir pemesanan di layanan sirkulasi atau melalui fasilitas WebOPAC. Jika dalam jangka waktu 3 hari koleksi pesanan tidak diambil, maka koleksi akan dikembalikan ke rak atau dipinjamkan kepada anggota yang membutuhkan, pemanggilan kembali yaitu Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana dapat melakukan pemanggilan kembali terhadap koleksi yang sedang dalam masa perpanjangan jika koleksi tersebut sangat dibutuhkan oleh pengguna lain, sanksi dan denda yaitu keterlambatan pengembalian koleksi akan dikenakan denda. Jika sampai dengan batas waktu (1 bulan terlambat) koleksi belum dikembalikan maka yang bersangkutan tidak dapat mengakteses semua layanan Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana dan diusulkan kepada pihak yang berwenang untuk membekukan registrasi trisemester berikutnya sampai kewajiban mengembalikan koleksi yang dipinjam dipenuhi, fasilitas yang dimiliki Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana dalam Pelayanan Sirkulasi adalah rak bahan pustaka, meja sirkulasi/layanan, jam dinding, troli pembawaan bahan pustaka, komputer WebOPAC, mesin ketik, penerangan, AC, meja dan kursi, mesin struk peminjaman koleksi, tempat penitipan barang/tas (loker), komputer untuk petugas dalam melayani pemustaka, staf yang dimiliki Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana dalam pelayanan sirkulasi terdiri dari 4 tenaga kerja staf tetap dan 5 tenaga kerja staf paruh waktu, dengan perubahan sistem layanan sirkulasi dari tertutup menjadi menjadi terbuka dan kendala yang muncul dari perubahan sistem layanan tersebut adalah bahwa sistem layanan tertutup pemustaka tidak bebas memilih koleksi yang dibutuhkan, sedangkan sistem layanan terbuka ini sangatlah relevan digunakan pemustaka akan leluasa untuk mengakses informasi yang ada di dalam perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana dan kendala yang muncul dari perubahan sistem layanan tersebut adalah dalam menerapkan sistem layanan tertutup, pemustaka setiap akan melakukan peminjaman dan pengembalian koleksi hanya dapat dilayani oleh petugas Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana, sedangkan dalam menerapkan sistem layanan terbuka, pemustaka dapat memilih dan mencari sendiri bahan pustaka yang diinginkan. Sistem layanan terbuka, pemustaka dapat melihat di WebOPAC yang ada di Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana untuk menemukan dimana letak dan lokasi bahan pustaka yang dibutuhkan oleh pemustaka.
×
Penulis Utama : Ester Hartanti
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1808018
Tahun : 2011
Judul : Perubahan Sistem Layanan Tertutup Menjadi Sistem Layanan Terbuka Dalam Pelayanan Sirkulasi Di Perpustakaan Universitas - Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2011
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Prog. Perpustakaan-D1808018-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Sri Urip Haryati, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.