Penulis Utama : Wachid Yahya
NIM / NIP : K2507034
× Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh: (1) Penggunaan ionizer terhadap penurunan emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006, (2) Temperatur oli mesin terhadap penurunan emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006, (3) Penggunaan ionizer dan temperatur oli mesin terhadap penurunan emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006. Penelitian ini dilaksanakan di Laboraturium Pendidikan Teknik Mesin Universitas Sebelas Maret Surakarta. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Populasi dari penelitian ini adalah sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006 secara umum. Sampel penelitian ini adalah satu sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006 dengan nomor rangka MH8BG41CCA6J-105274 dan nomor mesin G420-ID-106643. Pengambilan data pada penelitian ini tanpa menggunakan ionizer (standar) yang akan diukur emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada temperatur oli mesin 40°C, 50°C, 60°C, 70°C dan 80°C dengan putaran mesin 1200 rpm (idle) sebanyak 3 kali pengulangan. Sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 ini kemudian dilakukan penambahan ionizer yaitu X Power 800 Silver dan X Power 800 Gold kemudian juga akan diukur emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada temperatur oli mesin 40°C, 50°C, 60°C, 70°C dan 80°C dengan putaran mesin 1200 rpm (idle) sebanyak 3 kali pengulangan. Teknik analisis data penelitian menggunakan analisis varian (anava) dua jalan dengan dilanjutkan uji lanjut anava dengan metode scheffe untuk menghitung rerata sel, namun sebelum dilakukan terlebih dahulu dilakukan uji persyaratan analisis yang meliputi (1) Uji normalitas, (2) Uji homogenitas. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis varian (anava) dua jalan untuk menjawab hipotesis pertama, kedua dan ketiga. Berdasarkan hasil analisis data penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) Penggunaan ionizer berpengaruh signifikan terhadap penurunan emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada sepeda motor SUZUKI SATRIA FU tahun 2006. (2) Penggunaan temperatur oli mesin berpengaruh signifikan terhadap penurunan emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006. (3) Penggunaan ionizer dan temperatur oli mesin berpengaruh signifikan terhadap penurunan emisi gas buang karbon monoksida (CO) pada sepeda motor SUZUKI SATRIA FU 150 tahun 2006.
×
Penulis Utama : Wachid Yahya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K2507034
Tahun : 2011
Judul : Pengaruh Penggunaan Ionizer Dan Temperatur Oli Mesin Terhadap Emisi Gas Buang Karbon Monoksida (Co) Pada Sepeda Motor Suzuki Satria Fu 150 Tahun 2006
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2011
Program Studi : S-1 Pendidikan Teknik Mesin
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. Pendidikan Teknik Mesin-K.2507034-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir. Husin Bugis, M.Si
2. Ngatau Rohman, S.Pd, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas :
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.