Peningkatan pemahaman konsep pecahan dengan Model Contextual Teaching And Learning (CTL) pada siswa kelas IV SDN 2 Cepogo tahun pelajaran 2010 / 2011
Penulis Utama
:
Purnani
NIM / NIP
:
X1808043
×Tujuan penelitian yang akan dicapai adalah un tuk : 1) penerapan model
pembelajaran CTL dapat meningkatkan pemahaman konsep pecahan dalam
pembelajaran matematika di kelas IV SDN2 Cepogo Kecamatan Cepogo
Kabupaten Boyolali Tahun Pelajaran 2010/2011, 2) Mengetahui bagaimana proses
pembelajaran dengan penerapan model pembelajaran CTL untuk meningkatkan
pemahaman konsep pecahan dalam pembelajaran Matematika di kelas IV SDN2
Cepogo Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali Tahun Pelajaran 2010/2011.
Bentuk penelitian dalam skripsi ini menggunakan rancangan penelitian
Tindakan Kelas (PTK). Sedangkan subjek dalam penelitian yang digunakan
dalam penelitian ini adalah s iswa kelas IV SDN2 Cepogo Tahun Pelajaran
2010/2011 sebanyak 11 siswa. Dalam pengumpulan data, metode yang
dipergunakan meliputi metode wawancara, observasi, dan tes hasil akhir. Metode
observasi dan wawancara digunakan untuk mengetahui kondisi sekolah dan
kondisi siswa sebelum dan saat mendapatkan pengajaran baik pada siklus I
maupun II. Metode tes digunakan untuk mendapatkan nilai matematika setelah
siswa mendapatkan pengajaran siklus I dan siklus II. Untuk menguji kesahihan
data digunakan triangulasi data, dan triangulasi metode. Dalam proses analisa ada
tiga komponen yang yang menjadi perhatian peneliti. Tiga komponen tersebut
adalah : 1) reduksi data, 2) sajian data, 3) penarikan kesimpulan atau verifikasi .
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan da pat diketahui bahwa : 1).
Nilai rata – rata prestasi belajar matematika siswa kelas VI pada siklus I sebesar
61,1 dan pada siklus II sebesar 70,2, sehingga terdapat kenaikan nilai rata – rata
dari siklus I ke siklus II . 2). Persentase ketuntasan belajar si swa pada siklus I
menunjukkan angka sebesar 72,7 % ( 8 siswa tuntas dalam pembelajaran dari
seluruh subjek 11 siswa) dan pada siklus II sebesar 90,9% ( 10 siswa tuntas dalam
pembelajaran dari seluruh subjek 11 siswa). Dengan demikian terdapat
peningkatan ketuntasan belajar siswa dari siklus I ke siklus II. Berdasarkan
keterangan di atas maka dapat dibuat suatu kesimpulan sebagai berikut : Dengan
penggunaan model CTL meningkatan pemahaman konsep pecahan dalam
matematika pada siswa kelas IV SDN2 Cepogo Kecamatan Cepogo Kabupaten
Boyolali Tahun Pelajaran 2010/2011.
×
Penulis Utama
:
Purnani
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
X1808043
Tahun
:
2011
Judul
:
Peningkatan pemahaman konsep pecahan dengan Model Contextual Teaching And Learning (CTL) pada siswa kelas IV SDN 2 Cepogo tahun pelajaran 2010 / 2011
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - FKIP - 2011
Program Studi
:
S-1 PJJ
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-FKIP Jur. PGSD-X.1808043-2011
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Dra. Rukayah, M. Hum. 2. Taufik Lilo Adi Sucipto, S.T, MT
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. KIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.