Penulis Utama : Dewi Lukmana Sari
NIM / NIP : D1808013
× Kuliah Kerja PUSDOKINFO ini mengambil lokasi di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta. Tujuan dari kuliah kerja PUSDOKINFO ini adalah unuk mengetahui bagaimana layanan sirkulasi yang ada di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta, untuk mengetahui proses layanan sirkulasi yang ada di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta, untuk mengetahui tugas layanan sirkulasi di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta, serta untuk mengetahui hambatan – hambatan yang dialami dalam layanan sirkulasi di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta. Kuliah Kerja PUSDOKINFO ini dilaksanakan untuk memenuhi tugas akhir D-III Perpustakaan Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sebelas Maret Surakarta tahun 2011. Kuliah Kerja PUSDOKINFO ini dilaksanakan pada tanggal 16 Februari sampai 31 Maret 2011. Pada penulisan Tugas Akhir ini penulis menggunakan teknik interview (wawanacara), teknik observasi, teknik dokumentasi, serta teknik studi pustaka. Tugas Akhir ini menitik beratkan pada layanan sirkulasi yang ada di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta. Sistem layanan yang digunakan di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta adalah sistem layanan terbuka, dimana pengunjung perpustakaan bisa leluasa memilih dan mengambil sendiri buku yang diinginkan. Apabila masih ada kesulitan bisa menghubungi petugas perpustakaan. Kegiatan yang dilakukan UPT Perpustakaan STAIN Surakarta yaitu ; pengembalian, peminjaman, perpanjangan, keanggotaan dan denda. Kegiatan yang dilakukan bagian UPT Perpustakaan STAIN Surakarta mengawasi pintu masuk dan keluar perpustakaan, mengeluarkan surat peringatan kepada mahasiswa yang belum mengembalikan buku, mengembalikan buku ke dalam rak (shelving), melayani bagian informasi. Hambatan yang dialami di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta adalah kurangnya tenaga kerja, pengadaan dan penambahan koleksi, masalah dana, masalah teknis. Supaya UPT Perpustakaan STAIN Surakarta bisa menjadi lebih baik lagi, penulis merekomendasikan, penambahan tenaga kerja atau pegawai di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta, sehingga pelayanan kepada pengguna bisa lebih maksimal, perlunya peningkatan kedisiplinan baik pengguna maupun petugas perpustakaan, penambahan bahan pustaka non fiksi, dimana bahan pustaka ini sangat diminati oleh pengguna. Diperlukan juga pembatas buku pada setiap rak, agar buku bisa tertata dengan rapi, tidak berjatuhan. Diperlukan juga pengadaan ganjed sehingga apabila listrik padam segala aktivitas di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta tetap bisa berjalan dengan baik.
×
Penulis Utama : Dewi Lukmana Sari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1808013
Tahun : 2011
Judul : Layanan Sirkulasi di UPT Perpustakaan STAIN Surakarta TAHUN 2011
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2011
Program Studi : D-3 Perpustakaan
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Prog. D III Ilmu Perpustakaan-D.1808013-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Sri Urip Haryati, M, Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.