Penulis Utama : Febrianita Winda Hapsari
NIM / NIP : F3308056
× Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui evaluasi penerapan sistem dan prosedur akuntansi yang berhubungan dengan penerimaan kas pada instalasi rawat inap RS. Kasih Ibu Surakarta dan mengetahui kelebihan dan kelemahan dari sistem penerimaan kas rawat inap pada RS. Kasih Ibu surakarta. Penelitian yang dilakukan adalah untuk membandingkan antara sistem penerimaan kas secara teori dengan kenyataan yang terjadi. Temuan dari penelitian ini adalah terdapat kelebihan dan kelemahan dari sistem penerimaan kas rawat inap bangsal umum pasien kelas I RS. Kasih Ibu surakarta. Kelebihan yang dimiliki antara lain adanya pemisahan fungsi pada setiap bagian penerimaan kas, otorisasi dokumen dari pihak – pihak yang berwenang, pencatatan transaksi penerimaan kas yang dilakukan secara berurutan mulai dari buku mondok, register, jurnal penerimaan kas, laporan kas harian, kemudian rekap laporan kas akhir bulan, susunan prosedur yang terorganisir dengan baik. Kelemahan yang dimiliki antara lain keteledoran bagian billing dalam meletakkan print out kartu debitur pada box yang bercampur dengan tumpukan dokumen lain menyebabkan kartu debitur tercecer, masih diterapkannya sistem lama pada bagian akuntansi menyebabkan pencatatan penerimaan kas kurang efektif, kurang telitinya karyawan dalam melakukan pekerjaan menimbulkan kesalahan dalam prosedur penerimaan kas. Dari penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa sistem penerimaan kas rawat inap bangsal umum pasien kelas I RS. Kasih Ibu surakarta sudah baik, hal ini dibuktikan oleh adanya pemisahan fungsi antara fungsi operasi, fungsi pencatatan dan fungsi penyimpanan. Dari berbagai kelemahan yang ada penulis memberikan rekomendasi yaitu perlu dibuatkan lemari khusus dan pembuatan buku register agar kartu debitur tidak hilang atau tercecer, sebaiknya sistem baru yang menggunakan sistem komputerisasi segera diterapkan pada bagian akuntansi, sebaiknya dokumen – dokumen yang akan dicatat tidak perlu ditumpuk sampai banyak, tetapi apabila ada dokumen masuk yang perlu dicatat langsung dilakukan pencatatan, sehingga dapat mengurangi kesalahan dalam pencatatan. Kata kunci : evaluasi. Sistem penerimaan kas, bangsal umum, pasien kelas I
×
Penulis Utama : Febrianita Winda Hapsari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3308056
Tahun : 2011
Judul : Evaluasi Sistem Penerimaan Kas Rawat Inap Bangsal Umum Pasien Kelas I pada Rumah Sakit Kasih Ibu Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2011
Program Studi : D-3 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Prog. DIII Akuntansi-F.3308056-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dra. Evi Gantyowati, M.Si, Ak
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.