Peningkatan Prestasi Belajar IPA melalui Metode Quantum Learning Anak Tunanetra Kelas IV SDLB Negeri Cangakan Karanganyar Tahun Ajaran 2010/2011
Penulis Utama
:
Afti Lestari
NIM / NIP
:
K5107002
×Penelitian ini berkenaan dengan upaya meningkatkan prestasi belajar IPA
anak tunanetra melalui metode Quantum Learning. Tujuan penelitian ini adalah
untuk meningkatan prestasi belajar IPA setelah menerapkan metode Quantum
Learning dalam pembelajaran anak tunanetra di SDLB Negeri Cangakan
Karanganyar Tahun Ajaran 2010/ 2011. Metode Quantum Learning merupakan
metode yang memberikan rasa nyaman dan menyenangkan saat pembelajaran.
Quantum Learning merupakan interaksi yang mengubah energi menjadi cahaya.
Prestasi Belajar IPA adalah tingkat ilmu alam yang dimiliki siswa dalam
menerima, menolak, dan menilai informasi-informasi yang berupa fakta, konsep,
dan generalisasi yang berkaitan dengan kehidupan alam pada bahan kajian
biologi, fisika, kimia dan ilmu alam semesta.
Penelitian ini berbentuk Classroom Action Research/Penelitian Tindakan
Kelas merupakan pencermatan terhadap kegiatan belajar berupa sebuah tindakan,
yang sengaja dimunculkan dan terjadi dalam sebuah kelas secara bersama.
Penelitian ini berupa kolaborasi atau kerjasama antara peneliti, guru, dan siswa.
Sumber data penelitian ini adalah siswa kelas IV SDLB N Cangakan Karanganyar
dan data berupa prestasi belajar IPA. Teknik pengumpulan data yang digunakan
adalah tes dan dokumentasi. Untuk menguji validitas data penulis menggunakan
triangulasi teknik dan review informan kunci. Teknis analisis yang digunakan
adalah dengan analisis kritis dan analisis deskriptif komparatif. Data kualitatif
dianalisis dengan teknik analisis kritis sedangkan data yang berupa tes
diklasifikasikan sebagai data kuantitatif. Data tersebut dianalisis secara deskriptif
komparatif, yakni membandingkan nilai tes antar siklus dengan indikator
pencapaian.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa metode Quantum
Learning dalam pembelajaran meningkatkan prestasi belajar IPA anak tunanetra
kelas IV SDLB Negeri Cangakan Karanganyar Tahun Ajaran 2010/2011.
×
Penulis Utama
:
Afti Lestari
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
K5107002
Tahun
:
2011
Judul
:
Peningkatan Prestasi Belajar IPA melalui Metode Quantum Learning Anak Tunanetra Kelas IV SDLB Negeri Cangakan Karanganyar Tahun Ajaran 2010/2011
Edisi
:
Imprint
:
Surakarta - FKIP - 2011
Program Studi
:
S-1 Pendidikan Khusus/Luar Biasa
Kolasi
:
Sumber
:
UNS-FKIP-Jur Ilmu Pendidikan-k.5107002-2011
Kata Kunci
:
Jenis Dokumen
:
Skripsi
ISSN
:
ISBN
:
Link DOI / Jurnal
:
-
Status
:
Public
Pembimbing
:
1. Drs. R. Djatun, M.Pd 2. Drs. Rusdiana Indianto, M.Pd
Penguji
:
Catatan Umum
:
Fakultas
:
Fak. KIP
×
File
:
Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.