Perbedaan Psychological Well-Being Ditinjau Dari Dukungan Sosial Pada Remaja Tunarungu Yang Dibesarkan Dalam Lingkungan Asrama SLB-B di Kota Wonosobo
Penulis Utama
:
Ratna Widyastutik
NIM / NIP
:
G0107078
×Berbagai kesulitan karena keterbatasan pendengaran maupun kesulitankesulitan
masa remaja dihadapi remaja tunarungu mengarahkan pada kondisi
ketertekanan. Dukungan sosial sangat membantu remaja tunarungu untuk
menghadapi kesulitan tersebut dan membangun kondisi psychological well-being.
Melihat adanya korelasi antara dukungan sosial dengan psychological well-being,
maka tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui bentuk dukungan sosial yang
efektif untuk membangun psychological well-being pada remaja tunarungu.
Perbedaan bentuk dukungan yang paling banyak diterima oleh remaja tunarungu
akan mengarahkan pada psychological well-being yang berbeda pula.
Populasi penelitian ini ialah remaja tunarungu Lembaga Pendidikan Anak
Tunarungu Don Bosco dan Dena Upakara, Wonosobo, masing-masing sebanyak
62 dan 58 siswa. Sampel diambil dengan kriteria Remaja dengan usia 13-18
tahun, laki-laki dan perempuan, memiliki kemampuan baca dan tulis, serta
memiliki kecerdasan normal atau di atas rata-rata. Teknik pengambilan sampel
menggunakan purposive sampling. Seluruh populasi masuk ke dalam kriteria yang
dibutuhkan oleh peneliti. Pengumpulan data menggunakan skala psychological
well-being dan skala dukungan sosial. Teknik analisis data yang digunakan ialah
analisis varians klasifikasi satu arah (One Way Anova).Hasil analisis dengan menggunakan teknik One Way Anava diperoleh F
hitung (11,478 ) > F tabel (2,725) serta taraf sigifikansi 0,000 < 0,05. Dari hasil
analisis tersebut, maka dapat dikemukakan ada perbedaan yang sangat signifikan
psychological well-being ditinjau dari bentuk dukungan sosial pada remaja
runarungu. Selain itu, hasil analisis deskriptif menunjukkan adanya perbedaan
rata-rata psychological well-being ditinjau dari dukungan sosial. Rata-rata
psychological well-being tertinggi berada pada bentuk dukungan emosional dan
terendah berada pada bentuk dukungan instrumental.
×
Penulis Utama
:
Ratna Widyastutik
Penulis Tambahan
:
-
NIM / NIP
:
G0107078
Tahun
:
2011
Judul
:
Perbedaan Psychological Well-Being Ditinjau Dari Dukungan Sosial Pada Remaja Tunarungu Yang Dibesarkan Dalam Lingkungan Asrama SLB-B di Kota Wonosobo