Penulis Utama : Esthi Cahyani
NIM / NIP : D1508095
× Sumber Daya Manusia mempunyai peranan yang penting dalam menentukan keberhasilan pencapaian tujuan rumah sakit, maka diperlukan adanya prosedur-prosedur yang baik dan sistematis pada departemen personalia RS PKU Muhammadiyah Surakarta dalam mengelola sumber daya manusia agar kegiatan organisasi dapat berjalan sesuai dengan semestinya. Penyusunan tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui lebih jelas bagaimana prosedur rekruitmen, penempatan serta pemutusan hubungan kerja pegawai di RS PKU Muhammadiyah Surakarta. Pengamatan ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif untuk memperoleh gambaran secara jelas dan sistematis mengenai fakta-fakta yang ada di lingkungan RS PKU Muhammadiyah Surakarta dengan diikuti teori yang mendukung dan relevan yang dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik wawancara, observasi, dan mengakaji dokumen yang berhubungan dengan permasalahan yang terkait. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa prosedur merupakan hal yang sangat diperlukan agar tercapai aktivitas kerja yang terstruktur dan lancar sehingga tujuan organisasi dapat tercapai dengan baik. Prosedur di RS PKU Muhammadiyah Surakarta tersusun dengan baik dan jelas. Penerapan dan pelaksanaan dari prosedur-prosedur tersebut pun cukup baik. Tugas-tugas bagian personalia meliputi pelaksanaan rekruitmen, penempatan pegawai, mengadakan seleksi calon pegawai, melatih dan mendidik tenaga kerja, menempatkan dan memindahkan pegawai, dan memensiunkan pegawai. Prosedur rekruitmen pegawai meliputi seleksi administrasi, test agama lesan, test wawancara dan test kesehatan. Prosedur penempatan untuk pegawai baru yaitu melalui orientasi, kemudian akan dilakukan pengangkatan oleh Direktue debgan pemberitahuan kepada MKKM PDM Kota Surakarta, sedangkan prosedur penempatan untuk pegawai lama melalui mutasi yaitu dengan pengusulan mutasi kepada Direksi, kemudian diterbitkan surat keputusan mutasi. Prosedur pemutusan hubungan kerja pegawai yaitu dengan mengajukan usulan maupun permohonan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), diterbitkan Surat Keputusan PHK dan diberikan hak atas PHK.
×
Penulis Utama : Esthi Cahyani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1508095
Tahun : 2011
Judul : Prosedur rekruitmen, penempatan serta pemutusan hubungan kerja pegawai di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2011
Program Studi : D-3 Manajemen Administrasi
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP-Prog DIII MAnajemen Administrasi-D1508095-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. H. Sakur, M. S.
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.