Penulis Utama : Angga Dona Kristiawan
NIM / NIP : F3608072
× Kredit merupakan salah satu produk perbankan yang dapat memberikan keuntungan yang sangat besar, maka pihak perbankan harus menerapkan menejemen yang baik dalam penyaluran kredit dan pengembalian kredit. Hal ini bertujuan untuk memaksimalkan kredit yang disalurkan dan meminimalkan terjadinya kredit macet. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Arus Penyaluran Kredit dan Arus Pengembalian Kredit pada PT. BPR Nguter Surakarta. Guna mendukung penelitian Tugas Akhir ini lebih sempurna diperlukan data akurat. Untuk itu data yang dikumpulkan peneliti adalah data sekunder dan data primer. Untuk pembahasan menggunakan metode penelitian yang berupa desain penelitian, jenis data dan sumber data berupa data primer dan data sekunder, sedangkan teknik pegumpulan data dengan metode observasi, metode wawancara, metode kepustakaan. Metode yang digunakan adalah metode Deskriptif Kualitatif. Lokasi penelitian di PT. BPR Nguter Surakarta. Obyek kajian dalam penelitian ini adalah arus penyaluran kredit dan arus pengembalian kredit pada PT. BPR Nguter Surakarta. Dari hasil penelitian maka bisa disimpulkan bahwa dalam arus penyaluran kredit dan arus pengembalian kredit ada beberapa tahapan seleksi sebelum menyalurkan kredit dan ada beberapa tahap aturan-aturan yang ditetapkan dalam pengembalian kredit. Dalam tahapan sebelum menyalurkan kredit bank menyeleksi calon nasabah menggunakan prinsip 5C ( Capital, Character, Collateral, Condition of Economic, Capacity), sedangkan dalam aturan yang ditetapkan dalam pengembalian kredit ini bank mengupayakan supaya nasabah (debitur) dapat mengembalikan kredit dengan mudah dan cepat sesuai dengan jangka waktu kredit. Dalam penyaluran dan pengembalian kredit ini bank masih menemui beberapa kendala atau hambatan-hambatan yang menjadi penghalang. Kata kunci : Penyaluran Kredit dan Pengembalian Kredit
×
Penulis Utama : Angga Dona Kristiawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F3608072
Tahun : 2011
Judul : Arus Penyaluran Kredit Dan Pengembalian Kredit Pada Pt.Bpr Nguter Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Ekonomi - 2011
Program Studi : D-3 Keuangan Perbankan
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Ekonomi Prog. DIII Keuangan dan Perbankan-F.3608072 -2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Kresno Sarosa Pribadi, M.Si,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.