Penulis Utama : Galih Sri Rahayu
NIM / NIP : D0107057
× Penelitian ini dilatarbelakangi oleh semakin meningkatnya jumlah UKM di Kabupaten Klaten. Salah satu UKM yang berpotensi untuk dikembangkan di Kabupaten Klaten adalah UKM Tenun Lurik. Akan tetapi UKM Tenun Lurik ini masih menemui beberapa kendala dalam menjalankan usaha mereka. Untuk itu Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten sebagai pemegang wewenang dalam pembinaan UKM berkewajiban untuk melakukan pemberdayaan UKM Tenun Lurik agar dapat terus berkembang dan menjadi lebih mandiri. Tujuan utama penelitian ini adalah mendeskripsikan secara lengkap kinerja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten dalam memberdayakan UKM Tenun Lurik. Dari segala potensi dan kendala yang dimiliki oleh UKM Tenun Lurik maka Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten melakukan pemberdayaan terhadap UKM Tenun Lurik. Dalam pemberdayaan UKM Tenun Lurik diperlukan kinerja yang baik. Dalam menjalankan kinerja tersebut akan dinilai dari indikator penilaian kinerja yaitu produktivitas, responsivitas dan akuntabilitas. Namun dalam menjalankan kinerjanya Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten juga menjumpai berbagai factor pendukung dan factor penghambat. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Tehnik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan snowball sampling. Tehnik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menguji validitas data digunakan triangulasi data. Tehnik analisis data menggunakan analisis interaktif yang terdiri dari reduksi data, penyajian data dan penarikan simpulan. Kinerja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten dalam pemberdayaan UKM Tenun Lurik adalah dengan mengadakan pelatihan, bantuan, pengadaan peralatan, bantuan akses permodalan serta bantuan akses permodalan. Produktivitas, responsivitas dan akuntabilitas Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten sudah baik. Dalam menjalankan kinerjanya, Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM Kabupaten Klaten menjumpai faktor penghambat seperti terbatasnya kualitas dan kuantitas aparat Dinas penggerak UKM, keterbatasan anggaran dan keterbatasan sarana dan prasarana Dinas. Selain itu ada pula faktor pendukung yaitu hubungan baik dan kekeluargaan antara Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UMKM dengan pengrajin UKM-UKM, juga bantuan serta kepedulian dari pihak-pihak luar yang mendukung kegiatan pemberdayaan UKM Tenun Lurik ini sehingga dapat berjalan dengan baik.
×
Penulis Utama : Galih Sri Rahayu
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : D0107057
Tahun : 2011
Judul : Kinerja Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Dan Umkm Kabupaten Klaten Dalam Pemberdayaan Ukm Tenun Lurik
Edisi :
Imprint : Surakarta - FISIP - 2011
Program Studi : S-1 Ilmu Administrasi Negara
Kolasi :
Sumber : UNS-FISIP Jurusan Ilmu Administrasi-D.-0107057-2011
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Is Hadri Utomo, M.Si
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. ISIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.